Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Terus Menyalahi Hukum Alam: Saya Tak Mengikuti Rekor, tapi Rekor yang Mengikuti Saya

By Beri Bagja - Selasa, 28 Mei 2024 | 16:00 WIB
Ibarat menyalahi hukum alam, Cristiano Ronaldo (Al Nassr) terus menuai rekor demi rekor di usia yang semakin mendekati kepala empat.
FAYEZ NURELDINE/AFP
Ibarat menyalahi hukum alam, Cristiano Ronaldo (Al Nassr) terus menuai rekor demi rekor di usia yang semakin mendekati kepala empat.

BOLASPORT.COM - Ibarat menyalahi hukum alam, Cristiano Ronaldo terus menuai rekor demi rekor di usia yang semakin mendekati kepala empat.

Terbaru, superstar Portugal berusia 39 tahun menggoreskan dua catatan bersejarah sekaligus bareng Al Nassr, Senin (27/5/2024).

Momennya terjadi ketika Cristiano Ronaldo dkk menjamu Al Ittihad pada lanjutan Liga Arab Saudi.

Mentas di Stadion Al Awal Park, Riyadh, Al Nassr menggilas sang rival 4-2.

Ronaldo menyumbangkan dua gol pertama, masing-masing pada menit ke-45+3 dan 69'.

Lesakan awalnya tercipta setelah dia mengontrol umpan jitu Mohammed Al Fatil dengan dada di luar kotak penalti.

Sang predator mengikuti laju bola ke dalam area kotak penalti, lalu menceploskannya secara presisi ke gawang sembari dibayangi bek lawan.

Adapun gol keduanya lahir melalui tandukan tajam yang meneruskan umpan Marcelo Brozovic.

Rekor pertama pun lahir.

Ronaldo resmi menobatkan diri sebagai pencetak gol terbanyak dalam semusim di Liga Arab Saudi.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Marca.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
29
58
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
29
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Fulham
29
45
9
Aston Villa
29
45
10
Bournemouth
29
44
Close Ads X