BOLASPORT.COM - Liverpool bisa full senyum saat ini karena kapten mereka, Virgil van Dijk, memilih bertahan dan optimistis soal pelatih baru, Arne Slot.
Revolusi tengah terjadi di tubuh Liverpool.
Juergen Klopp, yang menjadi pelatih selama kurang lebih 9 tahun, memutuskan pergi pada akhir musim 2023-2024.
Kabar itu tentu mengejutkan bagi para pemain dan penggemar mengingat kontrak Klopp sejatinya masih berlaku hingga Juni 2026.
Hanya saja kepergian Klopp membuat Liverpool menjadi harap-harap cemas.
Pasalnya ia membuka jalan bagi eksodus masif akan pemain yang loyal dan kunci di dalam tim.
Salah satunya adalah kapten The Reds, Virgil van Dijk.
Baca Juga: Mason Greenwood Raih Prestasi Membanggakan di Spanyol, Man United Malah Ingin Jual si Anak Nakal
Ketika Klopp mengonfirmasi kepergiannya dari Anfield, Virgil van Dijk segera bereaksi.
Van Dijk bahkan disebut-sebut bisa mengikuti jejak sang juru taktik untuk angkat kaki di akhir musim ini.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar