BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Yance Sayuri, mengalami cedera saat berlatih bersama rekan-rekannya di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (28/5/2024).
Pemain PSM Makassar itu tiba-tiba terjatuh di tengah lapangan dan merasakan sakit pada kaki kirinya.
Tim medis timnas Indonesia langsung datang untuk memberikan bantuan kepada Yance Sayuri.
Ia pun terlihat harus dibawa ke pinggir lapangan untuk mendapatkan perawatan.
Usai Yance Sayuri cedera, latihan timnas Indonesia dipindahkan ke Lapangan A.
Sejatinya, Lapangan A sedang masa perawatan usai dipakai timnas wanita Indonesia berlatih.
Yance Sayuri tidak ikut berlatih bersama rekan-rekannya di Lapangan A.
Banyak yang menilai bahwa cedera Yance Sayuri karena kondisi Lapangan B tidak bagus.
Namun pernyataan itu dibantah oleh Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga.
Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Arya Sinulingga mengatakan bahwa Yance Sayuri mengalami cedera bukan faktor lapangan.
"Tidak ada juga pemain cedera karena lapangan."
"Jangan hoax dan jangan dibesarkan," kata Arya Sinulingga, Rabu (29/5/2024).
Lebih lanjut Arya Sinulingga mengatakan bahwa PSSI tentu saja ingin memberikan tempat latihan terbaik kepada timnas Indonesia sebagai persiapan melawan Irak dan Filipina.
Pilihan tempat latihan itu yakni Lapangan ABC dan Stadion Madya yang letaknya tidak jauh dari penginapan pemain timnas Indonesia.
Perlu diketahui, timnas Indonesia menginap di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat.
Pada latihan perdana, timnas Indonesia tidak bisa berlatih di Stadion Madya.
Pasalnya, Stadion Madya dipakai timnas wanita Indonesia yang bertanding melawan Singapura pada laga persahabatan, Selasa (28/5/2024), pukul 19.00 WIB.
Adapun, timnas Indonesia berlatih pukul 16.00 WIB.
"Kami ingin tempat yang terbaik untuk latihan timnas Indonesia dan dekat dengan penginapan."
"Dari daerah Senayan, yang tersedia hanya itu karena Stadion Madya dipakai timnas wanita Indonesia
"Kalau hari ini latihan di Stadion Madya," kata Arya Sinulingga.
Adapun timnas Indonesia akan menjamu Irak pada 6 Juni 2024 dan Filipina pada 11 Juni 2024.
Kedua pertandingan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu akan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat.
Sebelum melawan kedua negara itu, timnas Indonesia terlebih dahulu berujicoba dengan Tanzania.
Pertandingan tersebut digelar di Stadion Madya pada Minggu (2/6/2024), pukul 16.00 WIB.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar