BOLASPORT.COM - Lionel Messi mengalami kejadian langka bersama Inter Miami karena merasakan kekalahan walau mencetak gol keren dari jarak jauh.
Sebiji gol Lionel Messi tak cukup menyelamatkan Inter Miami dari kekalahan.
Pada lanjutan kompetisi MLS gameweek ke-16, Kamis (30/5/2024) pagi WIB, Si Bangau menyerah di kandang sendiri saat menjamu Atlanta United.
Pasukan Tata Martino dibekuk dengan skor 1-3.
Messi tampil penuh kembali selepas diistirahatkan di partai sebelumnya.
Megabintang Argentina pun menghiasi comeback dengan ukiran gol.
Dia menceploskan bola melalui tembakan yahud dari luar kotak penalti pada menit ke-62.
Berawal dari umpan pendek Sergio Busquets, Messi mengontrolnya dengan satu sentuhan kaki kiri.
Setelah mengincar celah dan melakukan ancang-ancang, sang legenda Barcelona menghantam bola secara jitu ke pojok bawah gawang musuh.
Baca Juga: Selisih 70 M, Gaji Lionel Messi di Inter Miami Lebih Tinggi dari Hadiah Juara Copa America
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Soccerway.com |
Komentar