BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen ternyata sempat meminta wejangan kepada Pep Guardiola sebelum merekrut Vincent Kompany sebagai pelatih baru mereka.
Bayern Muenchen telah resmi mengumumkan pelatih baru untuk musim 2024-2025.
Vincent Kompany menjadi nama yang dipilih untuk menukangi Bayern Muenchen mulai musim depan.
Die Roten memberikan kontrak berdurasi tiga tahun kepada sang nakhoda.
Artinya, Kompany akan berada di Allianz Arena hingga 30 Juni 2027.
"FC Bayern telah mengkonfirmasi Vincent Kompany sebagai pelatih kepala mereka yang baru," bunyi pernyataan resmi Bayern Muenchen.
"Pelatih berusia 38 tahun ini telah menyetujui kontrak dengan juara bertahan Jerman hingga 30 Juni 2027."
Baca Juga: Resmi Tunjuk Pelatih, Bayern Muenchen Sadar Vincent Kompany Masih Hijau
"Mantan pemain internasional Belgia ini kali terakhir menangani klub Liga Primer Inggris, Burnley," lanjut pernyataan resmi Bayern Muenchen.
Kedatangan Kompany sebagai pelatih Bayern Muenchen tentu cukup mengejutkan banyak pihak.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano, FC Bayern |