BOLASPORT.COM - Manchester United dikabarkan sedang berpikir untuk mendatangkan penerus Cristiano Ronaldo.
Titisan Cristiano Ronaldo, demikian julukan Joao Felix, belum mendapat kepastian soal masa depannya.
Pemain sayap timnas Portugal itu menghabiskan kompetisi 2023-2024 di Barcelona sebagai pemain pinjaman.
Setelah musim berakhir, Felix harus balik ke Atletico Madrid selaku klub induknya.
Hanya saja, dia enggan kembali berseragam Los Rojiblancos.
Atletico disebut menawarkan Felix ke Man United untuk ditukar dengan Mason Greenwood.
Menurut laporan Daily Star, Setan Merah tengah mempertimbangkan penawaran dari raksasa ibukota Spanyol.
United masih menerka-nerka apakah Felix cocok terhadap gaya permainan klub.
Di sisi lain, berdasarkan sumber yang sama, Felix lebih suka bergabung ke klub peserta Liga Champions.
Sementara Man United tidak berpartisipasi dalam kompetisi tertinggi klub Eropa musim 2024-2025 setelah gagal finis di peringkat empat besar klasemen Liga Inggris.
Bruno Fernandes dkk cuma sanggup menembus Liga Europa berkat menjuarai Piala FA.
Felix sendiri tidak asing-asing amat dengan Premier League.
Sang winger pernah menjalani masa pinjaman bersama Chelsea untuk paruh musim 2022-2023.
Akan tetapi, performa Felix tak memuaskan.
Felix cuma berkontribusi empat gol dari 16 partai liga domestik.
Lalu bagaimana dengan Greenwood?
Penyerang asal Inggris itu terdepak dari skuad Man United usai terlibat kasus kekerasan terhadap kekasihnya.
Greenwood pun disewakan ke Getafe dan mulai kembali bersinar.
Selama periode peminjaman, si bocah bengal mengukir 10 gol plus enam assist dalam 36 penampilan di semua ajang.
Performa apik tersebut lantas memantik minat dari Juventus, Napoli, dan Borussia Dortmund.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailystar.co.uk |
Komentar