Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lagi Penuhi Panggilan Timnas Indonesia, Calvin Verdonk Ungkap Rencana Hijrah dari Liga Belanda

By Abdul Rohman - Jumat, 31 Mei 2024 | 13:15 WIB
Calvin Verdonk saat ditemui seusai timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).
ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM
Calvin Verdonk saat ditemui seusai timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).

BOLASPORT.COM - Calvin Verdonk memastikan berpisah dengan klub Eredivisie, NEC Nijmegen.

Padahal kontrak Calvin Verdonk di NEC Nijmegen masih tersisa hingga Juni 2025.

Bergabung sejak 2022, Calvin Verdonk total tampil dalam 84 pertandingan.

Diakui Calvin Verdonk, dirinya menatap peluang berkarier hijrah dari Liga Belanda.

"Saya masih punya satu tahun sisa kontrak (di NEC Nijmegen)," ucap pemain kelahiran Belanda itu.

"Tapi, saya mau mengambil langkah keluar dari luar negeri (Belanda)."

"Jadi, kita lihat nanti," kata Verdonk.

Dilansir dari Transfermarkt, dia pernah membela klub Portugal, FC Famalicao pada September 2020-Agustus 2021.

Baca Juga: Baru Jadi Pahlawan, Garnacho Bisa Sulitkan Man United Musim Depan

Bersama FC Famalicao, Verdonk kala itu bermain sebanyak 15 laga.

Saat disinggung kompetisi negara mana yang ingin dituju, Verdonk belum mau terbuka.

"Saya tidak tahu (tim selanjutnya)," ujar pemain berusia 27 tahun tersebut.

"Kita perlu melihat klub mana yang akan datang (kepadanya) musim panas ini."

"Kita lihat nanti," tutur Verdonk.

Kini Verdonk tengah memenuhi panggilan timnas Indonesia.

Dia mulai mengikuti latihan bersama skuad Garuda di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).

Diakui Verdonk, latihan bersama timnas Indonesia berjalan lancar.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Rekan Setim Jay Idzes Berpeluang Main di Liga Champions Musim Depan

"Bagus, ini adalah sesi latihan yang ringan," kata mantan pemain Feyenoord tersebut.

"Hanya melakukan set-piece dan beberapa latihan lainnya."

"Tentu, ini adalah latihan yang bagus," kata Verdonk saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com seusai latihan timnas Indonesia.

Kini Verdonk masih menunggu proses naturalisasinya rampung.

Rencananya, Verdonk menjalani sidang di Komisi III dan X DPR, Senin (3/6/2024).

Verdonk sendiri merasa ragu bisa membela timnas pada lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang kembali bergulir di Juni mendatang.

Berdasarkan jadwal timnas Indonesia masih menyisakan dua pertandingan.

Melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).

Lima hari berselangnya, melawan Filipina di lokasi yang sama.

"Tidak (potensi main lawan Irak dan Filipina)," ucap Calvin Verdonk.

"Tapi kita akan lihat nanti (soal tampil lawan Irak atau Filipina)," ujarnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil MotoGP Jepang 2024 - Francesco Bagnaia Atasi Comeback Jorge Martin, Marquez Amankan Podium

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
8
21
2
Real Madrid
9
21
3
Villarreal
9
17
4
Atlético Madrid
8
16
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
8
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
8
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Udinese
7
13
4
Juventus
6
12
5
Milan
6
11
6
Torino
7
11
7
Empoli
6
10
8
Lazio
6
10
9
Atalanta
7
10
10
Roma
6
9
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X