Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Lagi Kere, Man City Pede Menangi Perburuan Joshua Kimmich

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 1 Juni 2024 | 11:20 WIB
Sundulan Joshua Kimmich antarkan Bayern Muenchen mengalahkan Arsenal dan maju ke semifinal Liga Champions untuk pertama kali sejak 2020.
ODD ANDERSEN/AFP
Sundulan Joshua Kimmich antarkan Bayern Muenchen mengalahkan Arsenal dan maju ke semifinal Liga Champions untuk pertama kali sejak 2020.

BOLASPORT.COM - Jawara Liga Inggris 2023-2024, Manchester City, optimistis bisa memenangi perburuan Joshua Kimmich karena Barcelona masih dilanda krisis finansial.

Kontrak Joshua Kimmich bersama Bayern Muenchen tinggal tersisa satu tahun lagi.

Hal itu membuat dirinya santer dikabarkan akan meninggalkan Allianz Arena.

Sejauh ini Kimmich belum menemui kata sepakat dengan Bayern Muenchen terkait kontrak baru.

Jika pembicaraan kedua belah pihak nantinya buntu, Die Roten mau tidak mau harus menjual Kimmich pada bursa transfer musim panas 2024 sehingga mereka tidak akan kehilangan sang pemain secara cuma-cuma pada tahun depan.

Situasi ini kemudian coba dimanfaatkan oleh sejumlah klub top Eropa, termasuk Barcelona.

Raksasa Catalunya itu diketahui sudah sejak lama ingin meminang pemain berusia 29 tahun itu.

Baca Juga: Musim Berjalan bak Roller Coaster, Jadon Sancho Tak Percaya Bisa Tampil di Final Liga Champions

Gaya main Kimmich yang serbabisa atau versatile membuat Barcelona tertarik.

Kimmich diketahui piawai bermain sebagai bek kanan dan gelandang tengah.

Adapun ketertarikan Barcelona terhadap Kimmich akhir-akhir ini tak terlepas dari permintaan pelatih barunya, Hansi Flick.

Flick, yang merupakan pelatih Kimmich kala masih menukangi Muenchen, sudah sangat mengetahui kualitas gelandang asal Jerman itu.

Namun, masalahnya Barcelona tak punya dana yang cukup untuk mewujudkan permintaan pelatih berusia 59 tahun itu.

Menurut Transfermarkt, Kimmich mempunyai harga pasaran senilai 50 juta euro.

Nominal tersebut terbilang besar untuk Barcelona yang tengah dilanda krisis finansial.

Baca Juga: Pernah Main Bareng Anak Legenda, AC Milan Dipanas-panasi Rekrut Joshua Zirkzee

Belum lagi, Kimmich mempunyai gaji yang cukup tinggi.

Pemain berpostur 177 cm itu memiliki bayaran 20 juta euro per tahun.

Di tengah ketidakjelasan langkah Barcelona, Manchester City datang untuk menikung.

Dikutip BolaSport.com dari HITC, The Citizens juga tertarik untuk memboyong Kimmich.

Alasan Man City mengejar Kimmich juga karena permintaan Pep Guardiola.

Sebelum Hansi Flick, Kimmich lebih dulu dilatih Guardiola di Bayern Muenchen.

Bahkan, Guardiola adalah pelatih Muenchen ketika Kimmich pertama kali bergabung dari RB Leipzig pada 2015.

Baca Juga: Mudah-mudahan Ada Karma, Marco Reus Juara Liga Champions

Dengan finansial kuat, Man City diyakini tak akan kesulitan untuk menebus harga sang pemain.

Sebelumnya, Kimmich telah buka suara soal rumor masa depannya.

Ia mengatakan bahwa dirinya akan lebih dulu berbicara dengan Muenchen sebelum mengumumkan kelanjutan kariernya.

"Saya ingin berbicara dengan Bayern lebih dulu," kata Kimmich seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Ketika saya melakukan itu, saya tidak akan keluar dan berbicara kepada pers tentang hal itu."

"Saat ini saya tidak memikirkan hal ini."

"Seperti yang sudah saya katakan, saya akan berbicara dengan Bayern terlebih dahulu."

"Tapi tentu saja, Barcelona dan Real Madrid adalah klub luar biasa dengan sejarah luar biasa," tuturnya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Goal.com/en, HITC
REKOMENDASI HARI INI

Cerita Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes, Sempat Jadi Striker dan Hampir Pensiun Dini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136