BOLASPORT.COM - Dua rekan Shin Tae-yong bakal menjadi pendatang baru di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dua rekan Shin Tae-yong itu ialah Kim Do-hoon dan Kim Sang-sik.
Melansir dari Transfermarkt, Kim Do-hoon sempat satu tim dengan Shin Tae-yong di Seongnam Ilhwa pada 2003-2004 dan timnas Korea Selatan medio 1994/1995-1996/1997.
Sementara Kim Sang-sik setim dengan Shin Tae-yong di Seongnam Ilhwa medio 1999-2002.
Shin Tae-yong akan memimpin timnas Indonesia pada dua laga terakhir Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia akan melawan Irak pada 6 Juni dan Filipina pada 11 Juni 2024.
Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Panggil Dimas Drajad ke Timnas Indonesia
Tim besutan Shin Tae-yong butuh satu kemenangan lagi untuk lolos ke babak ketiga.
Untuk Kim Do-hoon, ia akan memimpin Korea Selatan untuk dua laga terakhir Grup C.
Korea Selatan akan melawan Singapura pada 6 Juni dan China pada 11 Juni 2024.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | The-AFC.com, Transfermarkt.com |
Komentar