BOLASPORT.COM - Malut United secara resmi mengumumkan pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2024/2025.
Pemain yang dimaksud itu adalah eks gelandang timnas Indonesia, Manahati Lestusen.
Manahati Lestusen mendapatkan durasi kontrak dua tahun bersama Malut United.
Pemain asal Maluku itu juga sudah menandatangani kontrak bersama manajemen dari klub berjulukkan Laskar Kie Raha.
Dalam rilis yang diterima BolaSport.com, Manahati Lestusesn mengaku senang bisa bergabung bersama Malut United.
Apalagi, Malut United merupakan satu-satunya tim asal Maluku yang bertarung di kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia.
Manahati Lestusen akan membawa semangat luar biasa ke dalam Malut United.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Dendam Dibayar Kontan, Dejan/Gloria Menang Comeback Atas Wakil Taiwan
Pengalamannya di level klub dan timnas Indonesia bisa menjadi keberkahan bagi Malut United setelah mendatangkan pemain yang akrab disapa Oyang itu.
"Saya bangga bisa bergabung dengan Malut United," kata Manahati Lestusen, Selasa (4/6/2024).
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar