BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir belum bisa memastikan Calvin Verdonk bermain di laga timnas Indonesia Vs Filipina.
Pemain keturunan Indonesia-Belanda tersebut dipastikan telah resmi berstatus Warga Negara Indonesia (WNI).
Kepastian ini setelah Verdonk menjalani sumpah di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham DKI Jakarta, Selasa (4/6/2024).
Setelah menjalani sumpah, peluang Calvin Verdonk bela timnas Indonesia semakin besar.
Baca Juga: Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Punya 4 Bek Kiri Hebat
Timnas Indonesia memang direncanakan menjalani dua laga lanjutan putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim asuhan Shin Tae-yong ini akan menjalani laga melawan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024).
Pemain berusia 27 tahun tersebut diragukan bisa tampil bela tim Merah Putih lawan Irak.
Pasalnya, skuad Garuda akan menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis, 6 Juni 2024.
Oleh karena itu, sangat tidak memungkinkan ia tampil di laga lawan Irak.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar