Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Shin Tae-yong dan Jordi Amat Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Irak

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 5 Juni 2024 | 17:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menjamu Irak pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).

Pertandingan itu akan digelar pukul 16.00 WIB.

Jelang pertandingan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, angkat bicara.

Kata Shin Tae-yong, ini akan menjadi pertandingan yang berat bagi timnas Indonesia.

Pasalnya, Irak merupakan tim yang kuat dan mempunyai pemain-pemain berkualitas.

Irak saat ini berada di puncak klasemen Grup F dengan mengemas 12 poin dari empat pertandingan yang sudah dijalani.

Irak juga sudah memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Kantongi Cara Redam Lini Serang Irak

Meski begitu, Shin Tae-yong menegaskan bahwa timnas Indonesia tidak gentar menghadapi Irak.

Bermain di depan puluhan ribu suporter, timnas Indonesia siap memberikan yang terbaik.



Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X