Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Striker Penolong Timnas Indonesia Siap Hancurkan Mimpi Malaysia untuk Lolos

By Beri Bagja - Rabu, 5 Juni 2024 | 16:51 WIB
Penyerang timnas Kirgistan, Joel Kojo, bertekad menghancurkan mimpi timnas Malaysia untuk lolos ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
AFP
Penyerang timnas Kirgistan, Joel Kojo, bertekad menghancurkan mimpi timnas Malaysia untuk lolos ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

BOLASPORT.COM - Penolong timnas Indonesia saat Piala Asia 2023, Joel Kojo, bertekad membawa Kirgistan lolos ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menghancurkan mimpi Malaysia.

Peluang timnas Malaysia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia terancam hangus.

Harimau Malaya hanya menempati peringkat tiga di klasemen Grup D pada ronde kedua saat ini.

Mereka baru mengoleksi 6 poin dalam kondisi tertinggal dari dua kontestan teratas, Kirgistan dan Oman.

Keduanya sama-sama meraup 9 poin dari 4 pertandingan awal.

Timnas Kirgistan dan Oman bisa memastikan kelolosan paling cepat, Kamis (6/6/2024).

Kirgistan dijadwalkan menjamu Malaysia di Bishkek.

Adapun Oman bertandang ke markas tim juru kunci, Taiwan, yang sudah dipastikan tereliminasi.

Timnas Malaysia bisa tersingkir jika mereka kalah dari Kirgistan dan Oman minimal imbang dengan Taiwan.

Selaku pemuncak klasemen sementara, timnas Kirgistan tak mau menyia-nyiakan peluang di depan mata.

Joel Kojo bertekad membawa Sang Elang Putih lolos sesegera mungkin menuju tahap berikutnya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Termasuk Timnas Indonesia dan Palestina, 6 Negara Siap Catat Sejarah Pekan Ini

Bomber naturalisasi asal Ghana tak sabar membawa Kirgistan mencatat sejarah untuk melaju pertama kali ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia.

Otomatis hasrat tersebut bakal menghancurkan mimpi timnas Malaysia.

Kojo tak ingin menunggu kepastian sampai pertandingan terakhir di mana mereka akan bertamu ke Oman.

Hasil seri di Bishkek, apalagi kekalahan, bakal menunda misi tersebut.

"Saya akan melakukan apa yang saya tahu untuk hal terbaik. Kami akan memenangi tiga poin ini (vs Malaysia) dan lolos," ujar Kojo di laman resmi AFC.

"Saya harap tim akan bersatu dan kami dapat menunjukkan penampilan terbaik," ujarnya.

Demi target tersebut, Kojo harus tetap membantu timnas Kirgistan dengan kontribusi maksimal.

Penyerang 25 tahun itu merupakan andalan The White Falcons di lini depan.

Sejak diadopsi timnas Kirgistan Mei 2023 lalu, Kojo mencetak 7 gol dari 15 pertandingan.

"Secara pribadi, saya tidak merasakan tekanan apa pun di semua pertandingan," ujarnya.

"Republik Kirgistan adalah tempat baru bagi saya. Tapi jika itu tentang sepak bola, tak masalah saya pergi ke mana pun."

"Saya datang ke tim dan sekarang menikmatinya. Saya selalu siap memberikan yang terbaik di setiap laga."

"Menjadi bagian tim nasional adalah perasaan hebat untuk saya demi menunjukkan diri saya kepada dunia," katanya lagi.

Nama Joel Kojo tidak asing buat publik sepak bola Indonesia.

Pada fase grup Piala Asia 2023, gol larut pemain kelahiran 21 Agustus 1998 itu ke gawang Oman di Grup F 'menolong' untuk meloloskan timnas Indonesia menuju babak 16 besar.

Skor imbang 1-1 Kirgistan dengan sang rival menjadikan Skuad Garuda salah satu tim peringkat ketiga terbaik dan membuyarkan peluang Oman.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : The-AFC.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136