BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, tak bisa berbuat banyak saat melakoni laga babak kedua Indonesia Open 2024.
Adnan/Nita tumbang saat bersua mantan pasangan nomor satu dunia, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024) Adnan/Nita kalah dalam permainan yang berlangsung selama 30 menit saja dengan skor 8-21, 13-21.
Jalannya Pertandingan
Adnan/Nita sudah tertinggal lima poin pada awal laga dengan skor 2-7.
Kedudukan sempat dipangkas Adnan/Nita menjadi tiga poin pada skor 5-8.
Namun bermain di bawah tekanan membuat pasangan Indonesia lebih sering melakukan kesalahan hingga harus tertinggal lima poin pada interval gim pertama.
Selepas jeda, eks pasangan nomor satu dunia itu terus memperbesar keunggulan mereka hingga skor 15-6.
Rentetan poin baru terputus usai pengembalian pemain Thailand terlalu melebar ke sisi sebelah kanan permainan Adnan/Nita.
Namun, Adnan/Nita masih kesulitan untuk mememukan celah hingga harus ketinggalan dengan defisit 10 poin pada skor 7-17.
Mudah saja bagi Puavaranukroh/Taerattanachai untuk menutup gim pertama hanya dalam tempo 12 menit.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Diakhiri Pembantaian, Dejan/Gloria Menang Besar Usai Libas Juara Dunia
Pada gim kedua, Adnan/Nita sempat mampu memberikan perlawanan dengan dua kali memimpin lewat selisih satu poin pada skor 1-0 dan 3-2.
Akan tetapi keunggulan tipis itu sirna usai skor disamakan pada 4-4.
Adnan/Nita kembali kesulitan untuk keluar dari tekanan dan harus tertinggal 8-11 pada interval gim kedua.
Selepas jeda, Adnan/ Nita masih belum bisa menambah angka lagi saat lawan sudah memperbesar keunggulan menjadi 14-8.
Pasangan Thailand dengan mudah mencatatkan match point pada skor 20-11.
Adnan/Nita hanya mampu membalas dua poin lagi sebelum laga disudahi oleh lawan.
Dengan hasil ini, Indonesia batal menyegel satu tiket ke babak semifinal duluan.
Puavaranukroh/Taerattachai akan maju menjadi lawan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang lebih dulu mengamankan tempat di perempat final.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar