BOLASPORT.COM - Ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, belum terjegal untuk melaju ke semifinal turnamen Indonesia Open 2024.
Babak perempat final Indonesia Open 2024 hari ini, Jumat (7/6/2024) dijalani Zheng/Huang dengan tampil maksimal untuk mendulang kemenangan.
Ya, Zheng/Huang belum terbendung hingga fase delapan besar turnamen BWF Super 1000 ini saat melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong.
Berlaga di Istora Senayan, Jakarta, ganda campuran peringkat pertama dunia itu membutuhkan waktu 30 menit untuk melangkah ke semifinal.
Zheng/Huang menutup perlawanan anak didik pelatih asal Indonesia Flandy Limpele itu dua gim langsung dengan skor 21-17, 21-10.
Melalui kemenangan ini, Zheng/Huang semakin dominan dari segi rekor pertemuan alias head-to-head dengan Tang/Tse ketika berada di lapangan.
Kini, unggulan pertama Indonesia Open 2024 tersebut sudah mengalahkan Tang/Tse sebanyak 12 kali dari total 13 laga yang tercipta.
Penampilan gemilang benar-benar ditunjukkan Zheng/Huang sejak awal gim pertama dimulai di mana mereka langsung mengemas tiga poin beruntun.
Perlawanan sempat ditunjukkan Tang/Tse akan tetapi mereka tidak berhasil mendekati torehan Zheng/Huang hingga jeda interval pertama.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Underdog Malaysia Menggila dengan Keramat Istora, 1 Unggulan Terbantai
Mengawali masa interval dengan unggul 11-6, Zheng/Huang berhasil menambah kedudukan meski tak lama berselang Tang/Tse memberi perlawanan.
Pasangan peringkat ketujuh dunia tersebut perlahan memberikan ancaman hingga memangkas gap ketertinggalan menjadi dua poin.
Tak ingin memberikan ruang kepada lawan, Zheng/Huang menjauh lagi di masa-masa krusial dengan menambah keunggulannya.
Mencapai game point pertama, Zheng/Huang sempat kerepotan di mana Tang/Tse berhasil menunda kemenangannya hingga tiga kali.
Menginjak gim kedua, Dominasi Zheng/Huang masih belum luntur meski kali ini tidak berjalan dengan mulus seperti sebelumnya.
Unggul dua poin, Zheng/Huang sempat kehilangan momentum tatkala Tang/Tse mampu menyamai torehan dan berbalik unggul satu angka.
Dengan ketenangan dan pengalamannya, Zheng/Huang mulai membuat jarak melalui torehan satu angka demi satu angka yang dia dapatkan.
Mereka menuntaskan perlawanan Tang/Tse pada interval kedua dengan keunggulan 11-7.
Usai jeda, Zheng/Huang benar-benar tidak bisa lagi terkejar oleh Tang/Tse yang masih melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.
Tanpa kesulitan berarti, raihan tiga angka Zheng/Huang menuntaskan perlawanan Tang/Tse di babak perempat final Indonesia Open 2024.
Untuk babak semifinal esok hari, Zheng/Huang akan menghadapi pasangan Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Unggulan keenam tersebut melaju setelah mengalahkan pasangan Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2024 - Tumbangkan Wakil Prancis, Shi Yu Qi Masih Belum Terkalahkan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar