BOLASPORT.COM - Nusantara United FC resmi meminjamkan gelandang muda Reycredo Beremanda ke klub Liga Primer Singapura, Balestier Khalsa FC (BKFC).
Reycredo merupakan salah satu dari empat pemain binaan akademi Nusantara United.
Namanya mencuri perhatian ketika mengikuti latihan bersama Nusantara United dengan Balestier Khalsa pada Mei lalu.
Reycredo berhasil membuat kepincut tim yang bermain di kasta tertinggi Liga Singapura tersebut.
Gelandang berusia 20 tahun itu akan mengisi satu slot pemain asing di tim senior BKFC untuk Liga Primer Singapura musim 2024/2025.
"Reycredo merupakan pemain muda kami yang cukup potensial," kata Komisaris Utama Nusantara United FC, Gamma Thohir.
Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Vietnam Tanpa Penyerang Andalan saat Lawan Irak
"Kami yakin dia mampu untuk berkembang di Liga Primer Singapura," ujarnya menambahkan.
Gamma berharap Reycredo bisa mendapat pengalaman berharga selama bermain di Singapura.
"Peminjaman ini diharapkan dapat menambah jam terbang sang pemain. Sehingga nanti ketika masa peminjaman berakhir dan kembali ke Nusantara United, dia akan jauh lebih siap dan matang," jelasnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar