Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Pemain yang Bisa Cetak Gol Lebih Banyak dari Cristiano Ronaldo di EURO 2024, 2 di Antaranya Sudah Teruji di Panggung yang Lebih Besar

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 8 Juni 2024 | 22:20 WIB
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/LEO_MESSI_8
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Berikut 3 pemain yang berpotensi mencetak gol lebih banyak dari megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo di ajang Euro 2024.

Tak terasa putaran final Euro 2024 akan digelar dalam kurun waktu seminggu lagi.

Turnamen yang dihelat di Jerman itu akan menjadi ajang bagi 24 tim terbaik Eropa untuk memperebutkan gelar juara.

Selain itu, Euro juga bakal menjadi panggung bagi para penyerang top Benua Biru untuk unjuk gigi.

Salah satu striker yang patut dinantikan kiprahnya di Euro 2024 adalah Cristiano Ronaldo.

Hampir dipastikan CR7 akan masuk dalam skuad akhir Timnas Portugal untuk turnamen tersebut.

Saat ini Cristiano Ronaldo sudah berusia 39 tahun.

Baca Juga: Demi Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Siap Jalani Peran Tak Biasa di EURO 2024

Meski sudah uzur, top scorer sepanjang masa Piala Eropa dengan 14 gol itu masih belum kehilangan ketajamannya.

Musim ini, ia mencetak 44 gol dari 45 penampilan di lintas kompetisi bersama Al Nassr.

Performa ganas tersebut menjadi modal Ronaldo untuk menapaki ajang Euro keenam sepanjang sejarah kariernya.

Namun, Ronaldo diprediksi akan kesulitan untuk menjadi raja gol di Euro edisi kali ini.

Pasalnya, ada sejumlah juru gedor yang jauh lebih muda dari CR7 dan punya ketajaman di atas rata-rata.

Berikut daftar 3 pemain yang punya peluang lebih besar menjadi top scorer Euro 2024 daripada Cristiano Ronaldo:

1. Kylian Mbappe

Aksi Kylian Mbappe bersama timnas Prancis dalam laga uji coba kontra Luksemburg, Rabu (5/6/2024).
FRANCK FIFE / AFP
Aksi Kylian Mbappe bersama timnas Prancis dalam laga uji coba kontra Luksemburg, Rabu (5/6/2024).

Nama Kylian Mbappe sudah pasti diperhitungkan untuk bersaing memperebutkan penghargaan Golden Boot Euro 2024.

Musim ini, kapten Timnas Prancis itu tampil luar biasa bersama PSG dengan mencetak 44 gol dalam 48 pertandingan di lintas kompetisi.

Baca Juga: Lionel Messi Juga Manusia Biasa, Bisa Stres sampai Pakai Jasa Psikolog Waktu Main di Barcelona

Mbappe, yang telah menyelesaikan kepindahannya ke Real Madrid musim panas ini, juga sudah membuktikan ketajamannya di turnamen yang lebih besar dari Euro, yakni Piala Dunia.

Di Piala Dunia 2022, Mbappe keluar sebagai top scorer setelah mencetak 8 gol dalam 7 pertandingan.

Penyerang berusia 25 tahun itu mengalahkan jumlah gol Lionel Messi (7 gol) yang menjadi pemain terbaik turnamen.

Ia juga sudah berada di urutan ketiga dalam peringkat pencetak gol terbanyak sepanjang masa Prancis.

2. Harry Kane

Harry Kane mengontrol bola saat timnas Inggris menjamu Islandia pada laga uji coba di London Stadium (7/6/2024).
HENRY NICHOLLS/AFP
Harry Kane mengontrol bola saat timnas Inggris menjamu Islandia pada laga uji coba di London Stadium (7/6/2024).

Harry Kane bakal menjadi penantang serius Kylian Mbappe dalam mendapatkan status raja gol Euro 2024.

Ditopang dengan skuad Timnas Inggris yang mumpuni, Kane punya kesempatan untuk tampil menggila di turnamen tersebut.

Seperti Mbappe, Kane juga pernah menyadang status raja gol di Piala Dunia, tepatnya pada edisi 2018.

Baca Juga: Euro 2024 - Tinggalkan Grealish, Southgate Dianggap Sengaja Cari Aman dari Caci Maki

Waktu itu Kane menjadi top scorer turnamen dengan torehan enam gol.

Penyerang Bayern Muenchen itu juga datang ke Jerman setelah meraih Sepatu Emas Eropa musim 2023-2024.

Namanya berada di posisi teratas dalam daftar pencetak gol terbanyak liga-liga seantero Eropa dengan raihan 36 gol di Bundesliga.

3. Rasmus Hojlund

Rasmus Hojlund merayakan gol untuk Manchester United ke gawang Luton Town pada matchweek 25 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Kennilworth Road, Minggu (18/2/2024).
TWITTER.COM/MANUTD
Rasmus Hojlund merayakan gol untuk Manchester United ke gawang Luton Town pada matchweek 25 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Kennilworth Road, Minggu (18/2/2024).

Mungkin kalian tidak menyangka ada nama Rasmus Hojlund dalam daftar ini.

Sebab, selain minim pengalaman di level internasional, ia juga tampil inkonsisten bersama Manchester United musim ini.

Namun, perlu diketahui bahwa performa Hojlund bersama Timnas Denmak selama Kualifikasi Euro 2024 cukup impresif.

Penyerang berusia 21 tahun itu berhasil mengantongi 7 gol dalam 8 penampilan di babak kualifikasi.

Meski dibilang inkonsisten bersama Man United, Hojlund mampu menciptakan 16 gol dari 43 penampilan di seluruh ajang.

Hojlund digadang-gadang bisa memberikan kejutan dalam perlombaan mendapat Sepatu Emas Euro 2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Voli Korea - Megawati Dikode Pelatih Ko Hee-jin Bisa Main, Red Sparks Wajib Gasak Tim Legendaris

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X