BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo tampaknya bisa berbahagia karena Al Nassr dikabarkan akan segera mendatangkan kiper terbaik dunia.
Klub-klub asal Arab Saudi sepertinya masih belum berhenti untuk memperkuat skuad mereka.
Pada musim 2023-2024, banyak klub Arab Saudi yang mulai mendatangkan para pemain top Eropa.
Salah satunya adalah mantan megabintang Manchester United dan Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Ronaldo datang ke Al Nassr pada Januari 2023 setelah memutuskan untuk berpisah dengan Manchester United.
Sejak saat itu, banyak pemain top Eropa yang hijrah ke Arab Saudi dan berkompetisi di sana.
Pada musim panas kali ini, klub-klub Arab Saudi kembali bermanuver untuk merekrut pemain top lainnya, termasuk Al Nassr.
Baca Juga: Kiper Jagoan Messi Siap-Siap Jadi Pemain Beruntung kalau Gabung Klub Ronaldo
Menurut laporan Fabrizio Romano yang dikutip BolaSport.com, Al Nassr dikabarkan tengah berburu kiper baru.
Kiper yang diincar oleh klub berjuluk Fariz Najd adalah Wojciech Szczesny.
Al Nassr mulai melakukan pembicaraan dengan penjaga gawang berkebangsaan Polandia itu baru-baru ini.
Juventus memang ingin melepas Szczesny karena sudah akan mendatangkan Michele Di Gregorio.
Selain itu, Si Nyonya Tua ingin mempertahankan Mattia Perin yang selama ini menjadi kiper pelapis.
Akan tetapi, Juventus tetap memberikan seluruh keputusan kepada Szczesny.
"Al Nassr telah memulai pembicaraan untuk merekrut Wojciech Szczesny dari Juventus sebagai penjaga gawang baru," cuit Fabrizio Romano.
Baca Juga: Hasil Uji Coba - Ronaldo Cuma Nonton di Pinggir, Modric Cetak Gol saat Kroasia Hajar Portugal
"Juve siap untuk menjual Szczesny karena Di Gregorio akan bergabung dengan kesepakatan senilai 18 juta euro dan pembicaraan kesepakatan baru dengan Perin akan segera dimulai."
"Keputusan akan berada di tangan kiper asal Polandia tersebut," lanjut Fabrizio Romano.
Szczesny sendiri memang menjadi salah satu sosok kiper yang cukup menarik bagi para pencinta sepak bola Eropa.
Pasalnya, eks kiper Arsenal tersebut pernah menyebut bahwa dirinya adalah kiper terbaik di dunia hanya karena membuat Alisson Becker dan Gianluigi Buffon menjadi pelapisnya.
Alisson menjadi pelapisnya selama di AS Roma sementara Buffon saat Szczesny bermain untuk Juventus.
"Baru-baru ini saya bilang bahwa ketika saya di Roma, saya di depan kiper terbaik di dunia, Alisson, yang sekarang ada di Liverpool. Sekarang di Juve, pengganti saya adalah salah satu pemain terhebat dalam sejarah," kata Szczesny.
"Kesimpulannya adalah saya mungkin yang terbaik di dunia dan sejarah," lanjutnya.
Jika Szczesny benar-benar pindah ke Al Nassr, maka Cristiano Ronaldo akan kembali bertemu dengan mantan rekan setimnya.
Ronaldo dan Szczesny sendiri pernah sama-sama membela Juventus pada medio 2018 hingga 2021.
Szczesny sendiri kemungkinan akan menjadi pengganti David Ospina yang kabarnya sudah memutuskan untuk angkat kaki dari Al Nassr.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar