"Enzo Fernandez kembali dan mendapatkan beberapa menit yang menurut kami nyaman."
"Dibutuhkan sedikit kehati-hatian untuk memastikan bahwa mereka tiba dalam kondisi optimal," ujar sang nakhoda.
Baca Juga: Pordasi Rayakan HUT ke-58 dan Sahkan Jadi Konfederasi Naungi Empat Federasi
Lawan lain sudah menunggu Argentina.
Selanjutnya, Argentina akan beruji coba melawan Guatemala.
Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung pada Jumat (14/6/2024).
Setelah itu, Messi dkk bakal bertempur guna mempertahankan gelar juara dalam Copa America 2024.
Argentina akan memulai kompetisi dengan meladeni Kanada di partai pembuka Grup A (20 Juni).
Lima hari berselang, mereka ditantang Cile.
Adapun duel penutup Argentina adalah pada 29 Juni dengan melawan Peru.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | TyC Sport |
Komentar