Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini Sepakat, Kemenangan bagi Pemilik Motor Ducati GP23 Tinggal Tunggu Waktu

By Nestri Y - Senin, 10 Juni 2024 | 21:00 WIB
Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium kedua sprint race MotoGP Italia di Sikuit Mugello, Sabtu (1/6/2024).
MARCO BERTORELLO/AFP
Pembalap Gresini, Marc Marquez, merayakan podium kedua sprint race MotoGP Italia di Sikuit Mugello, Sabtu (1/6/2024).

BOLASPORT.COM - Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini meyakini bahwa motor Ducati Desmosedici GP23 masih mampu membawa kemenangan pada MotoGP 2024.

Ucapan dua pembalap pabrikan Ducati Lenovo itu semakin menegaskan bahwa Desmosedici GP23 masih jadi motor yang mengancam meski versi terbaru sudah hadir.

Sejauh ini, sampai paruh musim, pengguna motor GP23 yang paling terlihat ganas adalah Marc Marquez.

Marquez telah mengantongi 8 kali podium, enam di antaranya adalah raihan runner-up.

Lima runner-up di Sprint, dan satu runner-up Race.

Baca Juga: Honda Sudah Tobat Punya Motor Cuma Turuti Marc Marquez karena 'Disiksa', Ducati Mau Bagaimana?

Sensasi Marquez di atas Ducati GP23 juga mencuri perhatian karena dia berkali-kali membuktikan bahwa dirinya belum habis.

Juara Dunia 8 kali yang kini berusia 31 tahun itu berhasil merengkuh beberapa podium tersebut lewat jalur comeback yang epic.

Bahkan ada yang start dari luar 10 besar.

"Faktanya adalah kami berdaptasi dengan baik," kata Bagnaia membandingkan dengan versi GP24, dikutip BolaSport.com dari Autosport.

"Motor tahun lalu (GP23) butuh waktu untuk beradaptasi tetapi itu juga adalah motor yang sangat bagus. Di beberaka trek, motornya sangat bersaing, dan di beberapa trek agak kurang."

"Di sini (Mugello), motor GP23 luar biasa, juga di Barcelona, jadi sekarang sulit mengetahui mengapa bisa seperti itu," tandasnya. 

Tanpa menyebutkan nama secara spesifik, Bagnaia pun meyakini bahwa kemenangan bagi pembalap yang bermotor Ducati GP23 tinggal menunggu waktu saja di musim ini.

"Saya rasa kemenangan dari mtoor GP23 akan segera datang," kata murid Valentino Rossi itu.

"Tapi sekarang level persaingannya sangat tinggi, dengan ban baru itu menambah tinggi lagi, dan kami melakukan pekerjaan khusus (di GP24)," tandasnya.

Bastianini pun sepakat dengan pendapat Bagnaia.

Menurut pembalap berjuluk The Beast itu, GP24 dan GP23 sejatinya tidak jauh berbeda.

Apalagi jika ditunggangi pembalap berkaliber seperti Marquez, maka kemenangan tinggal masalah waktu.

"Saya setuju dengan Pecco, saya ingat betul musim lalu butuh waktu untuk beradaptasi (dengan GP23), melakukan beberapa modifikasi, berbeda dari GP21 (yang ditunggangi Bastianini pada musim2022)," kata Bastianini.

"Tetapi motor GP23 dengan GP24 menurut saya sangat mirip dan sama bagusnya, bagi saya tidak banyak yang berubah."

"Seperti yang kamu katakan Pecco, mungkin motor GP23 dapat menang ke depannya (musim ini)."

"Masalahnya adalah level (pembalap dengan GP24) di mana kami sangat dekat, sedangkan untuk sekarang Marc lebih cepat dengan GP23 (dibandingkan pengguna GP23 lainnya)," tandasnya.

"Tetapi untuk perbedaannya, tidak terlalu besar antara (dua versi itu)," ucap Bastianini.

Baca Juga: Gigi Dall'Igna Indikasikan Perpisahan Ducati dengan Prima Pramac

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Autosport
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - PSM Makassar Kirim Pemain Terbanyak ke Timnas Indonesia, Persija Nomor Dua

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136