Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Lutut Thom Haye Lebam Setelah Gagal Seleberasi di Rumput SUGBK

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 13 Juni 2024 | 17:45 WIB
Kondisi lutut Thom Haye usai selebrasi di SUGBK saat laga timnas Indonesia Vs Filipina
Instagram Coach Justin
Kondisi lutut Thom Haye usai selebrasi di SUGBK saat laga timnas Indonesia Vs Filipina

BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Thom Haye, membagikan kondisi lututnya usai melakukan selebrasi cetak gol ke gawang Filipina dalam pertandingan terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).

Foto terbaru kondisi lutut Thom Haye diinformasikan oleh pengamat sepak bola Indonesia, Justinus Lhaksana.

Pria yang akrab disapa Coach Justin itu memperlihatkan lutut terbaru Thom Haye di akun instagram pribadinya.

Coach Justin terlihat sedang bertemu langsung dengan Thom Haye dalam sebuah acara belum lama ini.

Tidak hanya Thom Haye, Coach Justin juga bertemu pemain timnas Indonesia lainnya, Ivar Jenner.

Coach Justin sepertinya bertanya ke Thom Haye perihal kabar terbaru dari lututnya itu.

Seperti diketahui, timnas Indonesia sukses meraih kemenangan atas Filipina dengan skor 2-0.

Baca Juga: Riwayat Tim Asia Tenggara di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia: Thailand dan Vietnam Boncos, Timnas Indonesia Bisa Lebih Baik

Dua gol timnas Indonesia dicetak Thom Haye dan Rizky Ridho.

Thom Haye mencetak gol pada menit ke-32 setelah melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.

Pemain bernomor punggung 19 itu langsung meluapkan emosinya dengan melakukan selebrasi seluncur di rumput SUGBK.

Selebrasi dari pemain berdarah Belanda itu tidak maksimal.

Pasalnya, ada momen dimana dia harus terjatuh karena kondisi rumput SUGBK yang tidak bagus.

Terlihat Thom Haye sepertinya kesakitan setelah melakukan selebrasi itu.

Meski begitu, ia tetap menjalani pertandingan dengan profesional.

Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Waspadai Keangkeran Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

"Nih dengkulnya Thom Haye pas merayakan gol dia."

"Separah itu rumput SUGBK," tulis Coach Justin di akun instagra pribadinya, Kamis (13/6/2024).

Sebelumnya selepas pertandingan kemarin, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, juga memberikan kritikan keras terhadap jeleknya rumput di SUGBK.

Shin Tae-yong menilai seharusnya disaat pertandingan internasional kondisi rumput SUGBK harus tampil baik.

Shin Tae-yong juga menyayangkan SUGBK dipakai tempat konser musik.

Memang belum lama ini SUGBK dipakai konser musik asal Korea Selatan, NCT Dream, pada 18 Mei 2024.

PPKGBK sudah berusaha semaksimal mungkin agar rumput SUGBK bisa tetap bagus dalam pertandingan timnas Indonesia.

Baca Juga: Ernando Ari Akhirnya Buka Suara Usai Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga, Akui Banyak Kekurangan

Namun ternyata tidak sesuai dengan harapan pecinta sepak bola Indonesia.

"Seperti yang kita lihat, memang kondisi rumput kurang baik."

"Saya berharap semoga di SUGBK tidak diadakan konser lagi, tetapi lebih banyak pertandingan sepak bola," kata Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X