BOLASPORT.COM - Manchester United berencana untuk menghadiahkan mantan murid setelah memutuskan untuk melanjutkan kerja sama dengan Erik ten Hag.
Erik ten Hag akan mendapat tambahan pemain yang signifikan pada musim 2024-2025.
The Red Devils mulai serius dalam menyusun rencana perbaikan tim.
Ada perubahan besar untuk musim depan meski Erik ten Hag tetap dipertahankan.
Keputusan mengenai pemain baru tidak lagi berada di tangan sang pelatih.
Man United sudah menyusun tim untuk mengurusi masalah transfer pemain.
Meski begitu, Ten Hag tetap akan mendapat pemain sesuai kebutuhan timnya.
Setan Merah jelas membutuhkan striker baru mengingat catatan gol yang minim pada musim 2023-2024.
Baca Juga: Euro 2024 - Punya Status Spesial, Lamine Yamal Diperingatkan Risiko Besar
Rasmus Hojlund seorang dirasa menanggung beban terlalu berat untuk mencetak gol.
Selain itu, Man United juga perlu memperbaiki lini pertahanan.
Kepergian Raphael Varane membuat posisi tersebut harus segera diisi oleh pemain baru.
Man United pun sedang berusaha mencari sosok yang familier untuk Ten Hag.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Man United tengah menyusun rencana untuk mendatangkan Matthijs de Ligt dari Bayern Muenchen.
De Ligt merupakan salah satu pemain yang naik daun bersama Ten Hag saat sang pelatih masih menukangi Ajax.
Namun, performa sang bek tengah bersama Bayern Muenchen justru dinilai berkurang.
Baca Juga: Messi Kaget Cetak Gol Hoki Lawan Tim Peringkat 108 Dunia
Man United meyakini bahwa Ten Hag bisa membangkitkan performa apik De Ligt kembali.
Saat ini, Man United sedang menyiapkan berkas untuk memulai negosiasi.
The Red Devils berharap bisa mendatangkan De Ligt dengan harga 50 juta euro (sekitar Rp882,4 miliar).
Bayern Muenchen dirumorkan akan bersikap terbuka dengan penawaran ini.
Namun, proses negosiasi diprediksi tetap tidak akan berjalan dengan mudah.
Bayern Muenchen berharap bisa mendapatkan harga yang tinggi untuk De Ligt.
Man United pun harus bersabar dalam mencari hadiah untuk Ten Hag ini.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar