Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kandidat-kandidat Pengganti Marc Marquez di Gresini Ducati, Ada Calon Debutan yang Jadi Rebutan

By Nestri Y - Minggu, 16 Juni 2024 | 15:00 WIB
General Manajer Ducati Corse, Luigi Dall'Igna.
MONEY SHARMA/AFP
General Manajer Ducati Corse, Luigi Dall'Igna.

BOLASPORT.COM - Pengumuman Ducati yang akan menarik Marc Marquez ke tim pabrikan membuat sejumlah nama jadi yang diprediksi bakal jadi pengganti dia di Gresini pada musim depan.

Setelah Marquez dipastikan pindah ke tim pabrikan Si Merah Borgo Panigale, Gresini sudah mulai ancang-ancang untuk membuka lowongan baru di kursi yang ditinggalan sang juara dunia delapan kali itu.

Meski pada dasarnya Gresini juga belum mengumumkan soal kelanjutan kontrak adik Marquez, Alex Marquez, tetapi besar kemungkinan Alex masih akan dipertahankan tim yang dipimpin Nadia Padovani tersebut.

Yang sekarang jadi persoalan adalah terkait siapa yang akan jadi pengisi kekosongan yang ditinggal Marc Marquez di tim satelit Ducati itu?

Baca Juga: Valentino Rossi Belum Apa-apa, Sangarnya Marc Marquez Pernah Bikin Andrea Dovizioso Susah Tidur

Melansir dari Paddock-GP, sejumlah nama mulai muncul, termasuk murid Valentino Rossi hingga calon rookie yang sebelumnya jadi rebutan sejumlah tim.

1. Joan Mir

Mir masuk nama pertama yang mungkin bisa jadi pilihan bagi Gresini untuk menggantikan posisi Marquez.

Apalagi, situasi Juara Dunia 2020 itu juga sedang sulit bersama Repsol Honda.

Mir sudah merasa gagal dengan proyek pabrikan Jepang itu yang kian terpuruk, serta sudah di ambang memutuskan untuk pensiun.

Karier Mir yang baru berusia 26 tahun memang agak apes. Saat dia sedang merekah, Suzuki gulung tikar dari MotoGP.

Begitu direkrut Repsol Honda, yang notabene pabrikan raksasa, kondisi tim itu juga sedang terpuruk.

Tak ayal, jika Gresini dan Mir saling berkontak, opsi itu mungkin bisa jadi pilihan apik.

2. Franco Morbidelli

Setelah pindah ke Prima Pramac, pelan-pelan, taji runner-up MotoGP 2020 itu mulai kembali sejak mengalami cedera saat masih bersama Yamaha sebelumnya.

Walau belum begitu menonjol, tetapi Morbidelli juga disebut bisa jadi opsi bagus untuk Gresini.

Lingkungan dan tekanannya tidak terlalu besar sebagai bagian dari tim satelit Ducati, dan di sana pembalap Italia-Brasil itu bisa mendapatkan ruang dan waktu untuk membuktikan diri.

3. Alex Rins

Rins juga terhitung masih kompetitif dan bisa jadi pilihan Gresini.

Setelah mencicipi bagaimana beratnya Yamaha yang sedang dalam mode terpuruk, pembalap asal Spanyol yang belum juga ditawari perpanjangan kontrak dengan pabrikan Iwata itu mungkin juga berpotensi pindah tim.

Ke Gresini untuk mencicipi bagaimana kompetitifnya Desmosedici GP bukan ide yang buruk.

4. Augusto Fernandez

Namanya mungkin jadi yang paling apes di bursa transfer MotoGP sebab sejauh ini, juara dunia Moto2 2022 itu belum juga memiliki daya pikat.

Sejak naik kelas ke MotoGP, Fernandez belum tampil mengigit di atas motor kelas premier milik RC16. 

Apalagi sejak KTM kedatangan Pedro Acosta, nama Fernandez kian meredup.

Gresini mungkin bisa jadi penyelamat Fernandez andai dia dan manajernya bergerak cepat, mengingat Gresini selalu terbuka untuk menjadi tim penampung bakat-bakat muda nan terpendam yang mungkin sulit di tim lain. 

Dari kiri ke kanan, Fermin Aldeguer, KTM Pedro Acosta (GasGas Tech3), Marc Marquez (Gresini), dan Miguel Oliveira (Trachouse Racing) saat konferensi pers jelang MotoGP Portugal 2024, 21 Maret.
PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP
Dari kiri ke kanan, Fermin Aldeguer, KTM Pedro Acosta (GasGas Tech3), Marc Marquez (Gresini), dan Miguel Oliveira (Trachouse Racing) saat konferensi pers jelang MotoGP Portugal 2024, 21 Maret.

5. Fermin Aldeguer

Yang trakhir ada nama Aldeguer, pembalap Moto2 yang tahun depan sudah dipastikan naik kelas MotoGP setelah diamankan oleh Ducati.

Mulanya, Aldeguer direncanakan bakal ditaruh ke Prima Pramac.

Namun karena kepastian mitra kerja sama Pramac dengan Ducati belum jelas sampai sekarang, ada kemungkinan tim milik Paolo Campinoti itu akan menerima pinangan Yamaha sebagai tim satelit pabrikan Iwata.

Oleh karena itu, Aldeguer lantas dirumorkan bisa jadi akan berlabuh di tim satelit Ducati yang lain.

Kedatangan Aldeguer ini sebelumnya memang sudah jadi rebutan sejumlah tim sejak tahun lalu, antara Pramac dan VR46.

Jika VR46 mengamankan pembalap lain atau jebolan VR46 Academy lainnya, barang kali bisa jadi Aldeguer yang diposisikan sebagai pengganti Marquez di Gresini

Baca Juga: Yamaha Lagi-lagi Bilang Cuma Dapat Secuil Kemajuan dari Tes Privat, Trik atau Kenyataan Miris?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Paddock-GP.com
REKOMENDASI HARI INI

7 Pemain Timnas Indonesia yang Lawan Arab Saudi dan Jepang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136