Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Pemain Keturunan Grade A yang Bisa Bela Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 17 Juni 2024 | 06:00 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelofa Bung Karno, Senayan, Jakarta,  Kamis (7/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelofa Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (7/6/2024).

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia lolos sebagai runner-up Grup F putaran kedua.

Skuad Garuda bakal mengetahui lawan-lawan di putaran ketiga usai pengundian yang digelar pada 27 Juni 2024.

Langkah Tim Merah Putih di putaran ketiga dipastikan tidak akan mudah.

Karena mengawali langkah dari pot terbawah, Timnas Indonesia bakal menghadapi lawan-lawan tangguh.

Tim asuhan Shin Tae-yong dipastikan bakal menghadapi beberapa tim langganan peserta Piala Dunia.

Timnas Indonesia bisa jadi harus bersaing dengan Jepang, Iran, Korea Selatan, Australia, atau Arab Saudi di putaran ketiga kualifikasi.

Karena itu, Timnas Indonesia jelas butuh banyak tambahan tenaga.

Baca Juga: Justin Hubner Bicara Tentang Sosok Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia bisa menambah talenta baru melalui jalur pemain keturunan.

Berikut adalah beberapa pemain keturunan yang bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia.

1. Maarten Paes

Calon kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, tampil menggila dan berhasil memenangkan FC Dallas dengan menjadi pemain terbaik.
X.COM/FCDALLAS
Calon kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, tampil menggila dan berhasil memenangkan FC Dallas dengan menjadi pemain terbaik.

Maarten Paes sebenarnya sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Namun, penjaga gawang FC Dallas tersebut belum bisa tampil untuk Timnas Indonesia.

Pasalnya, pria 26 tahun tersebut pernah memperkuat Timnas U-21 Belanda pada usia 22 tahun.

Karena itu, PSSI mengajukan proses banding di CAS untuk menyelesaikan isu tersebut.

Jika status Maarten Paes sudah tuntas, maka Timnas Indonesia bakal mendapatkan kekuatan baru.

Pasalnya, Maarten Paes tak hanya piawai menghentikan tembakan lawan tetapi juga membangun serangan dari belakang.

2. Kevin Diks

Pemain keturunan Indonesia, Kevin Diks bakal melakoni debut di Liga Champions 2023-2024.
TWITTER.COM/ASIANFOOTBALLS
Pemain keturunan Indonesia, Kevin Diks bakal melakoni debut di Liga Champions 2023-2024.

Kevin Diks bisa jadi tambahan alternatif baru untuk pertahanan Timnas Indonesia.

Dirinya jadi pilihan utama di klub elite Liga Denmark, FC Kobenhavn.

Kevin Diks bisa tampil sebagai bek tengah dan bek kanan.

Kehadirannya bakal membuat materi lini pertahanan Timnas Indonesia semakin gemerlap.

Pasalnya, Kevin Diks pernah merasakan panggung Liga Champions Eropa bersama klubnya saat ini.

Baca Juga: Gagal Lolos Temani Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Dapat Tugas Baru

3. Jairo Riedewald

Jairo Riedewald (kiri) membela timnas Belanda saat melawan Turki pada partai Kualifikasi Piala Eropa
anju
Jairo Riedewald (kiri) membela timnas Belanda saat melawan Turki pada partai Kualifikasi Piala Eropa

Nama Jairo Riedewald sudah sering disebut akan menjadi pemain berikutnya yang dinaturalisasi oleh PSSI.

Pemain 27 tahun itu mempunyai darah Ambon dari neneknya.

Dirinya memenuhi syarat membela Timnas Indonesia karena baru tampil tiga kali bersama Timnas Belanda senior.

Baru-baru ini, Jairo Riedewald sudah menolak untuk memperkuat Suriname.

Kabar tersebut bisa jadi kesempatan besar bagi PSSI untuk membujuknya membela Timnas Indonesia.

Eks pemain Ajax tersebut bisa bermain di berbagai posisi, mulai dari gelandang bertahan, bek tengah, hingga bek kiri.

4. Ole Romeny

Ole Romeny saat menjalani sesi perkenalan setelah diikat oleh FC Utrecht.
FC UTRECHT
Ole Romeny saat menjalani sesi perkenalan setelah diikat oleh FC Utrecht.

Lini serang masih jadi pekerjaan rumah untuk Timnas Indonesia.

Ole Romeny bisa jadi salah satu solusi kebuntuan di lini depan.

Penyerang FC Utrecht tersebut memenuhi syarat bermain untuk Timnas Indonesia karena memiliki darah Medan dalam dirinya.

Ole Romeny bisa beroperasi di tiga posisi di lini depan.

Selain sebagai penyerang sayap, dia juga bisa bermain sebagai penyerang tengah.

Romeny sudah tampil 15 kali dan menyumbang satu gol pada musim 2023-2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Maarten Paes Hanya Butuh 3 Hari Belajar Indonesia Raya, Paling Keras Teriak Saat Timnas Indonesia Vs China

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136