Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erik ten Hag Bertahan di Man United: Saya Pelatih Terbaik untuk Mereka

By Beri Bagja - Senin, 17 Juni 2024 | 06:15 WIB
Erik ten Hag membawa Man United juara Piala FA usai kalahkan Man City pada final di Wembley (25/5/2024).
AFP
Erik ten Hag membawa Man United juara Piala FA usai kalahkan Man City pada final di Wembley (25/5/2024).

BOLASPORT.COM - Erik ten Hag menegaskan bahwa Man United memiliki sosok pelatih terbaik dalam dirinya sendiri setelah kedua pihak memutuskan untuk melanjutkan kerja sama.

Manchester United tidak akan mengganti pelatih jelang musim kompetisi 2024-2025.

Setidaknya begitu kabar yang berkembang ihwal kelanjutan nasib Erik ten Hag untuk bertahan atau didepak manajemen baru.

Di tengah badai rumor yang mengaitkan Man United dengan sederet pelatih baru, Sir Jim Ratcliffe dkk dikabarkan bakal setia dengan Ten Hag.

Pelatih gundul asal Belanda masih terikat kontrak di Old Trafford sampai Juni 2025.

Dalam dua musim terakhir, dia gagal membawa klub berprestasi di Liga Inggris, bahkan posisi mereka menukik di klasemen.

Akan tetapi, Ten Hag cemerlang di kompetisi lain.

Bak pesulap dengan aliran escapologist, dia selalu berhasil menyelamatkan diri dari situasi terjepit di Liga Inggris dengan ukiran trofi piala domestik.

Ten Hag meningkatkan prestasinya dari juara Piala Liga Inggris 2022-2023 ke juara Piala FA musim kemarin.

Sir Jim dkk diyakini akan memberi Ten Hag kesempatan terakhir.

Klub ingin melihat apakah dengan bekal skuad komplet dan bebas cedera dia bisa mempersembahkan prestasi lebih bagus buat Setan Merah.

Ten Hag memang selalu memunculkan alasan cedera sebagai fakta yang menghambat skuadnya tampil konsisten sepanjang musim.

Kemunculan nama-nama semodel Thomas Tuchel, Roberto De Zerbi, Mauricio Pochettino, Thomas Frank, hingga Kieran McKenna menguap satu per satu dari bursa calon penggantinya.

Ten Hag bahkan membocorkan bahwa Man United sudah berbicara dengan sejumlah kandidat.

Namun, eks pelatih Ajax itu menangkap kesan bahwa pada akhirnya sosok pelatih yang terbaik bagi kondisi The Red Devils saat ini adalah dia sendiri.

Sir Jim dan kolega tak usah mencari ke mana-mana.

"Sungguh musim penuh turbulensi, tetapi tak pernah ada momen kelam di Manchester," kata Ten Hag dalam acara saluran televisi Belanda, Studio Fussball, di mana dirinya menjadi pandit jelang duel Euro 2024 antara Inggris vs Serbia.

"Pekan lalu mereka (klub) tiba-tiba datang kepada saya dan mengatakan ingin melanjutkan (kerja sama)."

"INEOS baru berkecimpung di dunia sepak bola, jadi normal kalau mereka membutuhkan waktu dan merefleksikan musim lalu."

"Bukan rahasia bahwa mereka telah berbicara kepada beberapa kandidat. Di Inggris hal itu diperbolehkan."

"Mereka mengambil kesimpulan bahwa mereka sudah memiliki pelatih terbaik."

"Mereka datang ke Ibiza."

"Kami memutuskan untuk melanjutkannya dan memperpanjang kontrak, tapi kami masih harus mencapai kesepakatan," katanya di laman The Athletic.

Seperti kata Ten Hag, pengumuman resmi dari Man United akan segera memastikan semuanya dalam beberapa saat ke depan.

Pada musim 2024-2025, Setan Merah akan tampil di Liga Europa setelah menyabet tiket sebagai juara Piala FA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Theathletic.com
REKOMENDASI HARI INI

MotoGP Barcelona 2024 - Tragisnya Francesco Bagnaia Mirip Valentino Rossi pada 2006, Menangan tapi Tidak Jadi Juara Dunia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X