BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Myanmar, Mita Micheteru menilai bahwa Indonesia menjadi role model atau teladan yang bagus untuk tim-tim ASEAN.
Pelatih asal Jepang itu memberikan selamat untuk keberhasilan timnas Indonesia yang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona.
Ia juga menyoroti kesuksesan timnas U-23 Indonesia.
Karena itu, ia menilai Indonesia bisa menjadi teladan bagus bagi timnya.
Hal itu ia sampaikan saat konferensi pers Grup C ASEAN Cup U-16 2024 di Hotel Solo Paragon, Jumat (21/6/2024).
"Saya ingin mengucapkan selamat kepada tim senior Indonesia, satu-satunya tim ASEAN yang lolos ke putaran ketiga Kualifkasi Piala Dunia," kata Mita Micheteru.
"U-23 juga sukses. Jadi sekarang Indonesia adalah role model yang baik bagi ASEAN," ujarnya.
Lebih lanjut, ia ingin Myanmar bertemu timnas U-16 Indonesia.
Myanmar dan timnas U-16 Indonesia tidak berada dalam satu grup.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar