Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Titik Lemah Viktor Axelsen Dibongkar Pelatih Shi Yu Qi Jelang Olimpiade Paris 2024

By Nestri Y - Minggu, 23 Juni 2024 | 11:40 WIB
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, merebahkan diri setelah kalah dalam reli dari Shi Yu Qi (China) pada semifinal Malaysia Open 2024 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Januari 2024.
YOUTUBE.COM/SPOTV ASIA
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, merebahkan diri setelah kalah dalam reli dari Shi Yu Qi (China) pada semifinal Malaysia Open 2024 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 13 Januari 2024.

BOLASPORT.COM - Pelatih tunggal putra China, Sun Jun, bagikan salah satu resep jitu ketika anak didiknya Shi Yu Qi mampu tumpas keganasan Viktor Axelsen.

Penampilan jauh berbeda sedang ditunjukkan Shi Yu Qi di tahun krusial Olimpiade Paris 2024 ini.

Salah satu gebrakan Shi yang baru-baru ini dibuatnya adalah dengan meraih gelar juara beruntun dari Singapore Open 2024 dan Indonesia Open 2024.

Total, Shi sudah mengantongi 3 gelar juara setelah di awal tahun juga merengkuh French Open 2024.

Yang lebih membuatnya terlihat ganas adalah dia masih tak terkalahkan sejak bulan Mei ketika memperkuat China dalam memenangkan Thomas Cup 2024.

Baca Juga: Jadwal Final Kaohsiung Masters 2024 - Kans Jesita/Febi Bersinar Susul 3 Pasang Ganda Putri Indonesia Jadi Juara

Membantunya berhasil menggusur taktha peringkat satu dunia tunggal putra milik Viktor Axelsen (Denmark).

Axelsen sendiri pun pernah jadi korban kebangkitan Shi di awal tahun saat dikalahkan pada semifinal French Open 2024 lalu.

Yang mana, di turnamen BWF World Tour Super 750 itu, venue yang digunakan adalah Porte de La Chapelle, venue cabor bulu tangkis pada ajang Olimpiade Paris 2024 mendatang.

Dengan kata lain, Shi yang merengkuh juara di sana dengan mengalahkan Axelsen dalam perjalanannya, telah sedikit demi sedikit merasakan atmosfer dan adaptasi dengan venue baru tersebut.

Salah satu hal berbeda dari permainan Shi pada tahun ini adalah dia jauh lebih kuat dalam bertahan.

Lawan tak bisa hanya menyerang dengan beberapa kali smes, mesti divariasikan dengan cerdik menyusul kualitas stroke Shi yang juga bagus.

Kepala Pelatih tunggal putra China, Sun Jun, sedikit membeberkan apa rahasia Shi Yu Qi mampu bangkit dan termasuk menaklukkan Axelsen tahun ini.

Sebab, Axelsen tetap masih dianggap jadi musuh nomor satu para tunggal putra lainnya.

Sun Jun meyakini bahwa kunci Shi Yu Qi mampu menaklukkan Axelsen adalah karena faktor sabar dan memperkuat lini pertahanan.

"Melawan Axelsen, selama Anda waspada terhadap pukulan smes-nya, dia akan menjadi tidak sabar dan membuat lebih banyak kesalahan sendiri," demikian kata Sun Jun sebagaimana yang dilaporkan Aiyuke.

"Begitulah cara mengalahkan dia."

Selain dari faktor permainan, rupanya Shi Yu Qi juga telah berlatih keras selama jeda kompetisi di akhir tahun lalu.

Dia telah meningkatkan teknis dan faktor mental selama latihan musim dingin.

Selain Shi Yu Qi, China juga akan mengirimkan Li Shi Feng di nomor tunggal putra.

Dan dua tunggal putra China ini memang sedang sama-sama naiknya meski Li sering berakhir kalah saat bersua Shi seperti di final Singapore Open 2024 dan semifinal Indonesia Open 2024.

"Adapun Li Shi Feng, setelah sempat mengalami masa lesu di awal tahun, kini dia sudah mulai mendapatkan performa primanya. Dan performanya mulai meningkat signifikan dalam beberapa waktu terakhir."

Soal Olimpiade Paris 2024, Sun Jun tanpa ragu menuturkan bahwa target tunggal putra China jelas adalah merengkuh medali emas.

Tak peduli Shi Yu Qi atau Li Shi Feng yang memenangkannya, Sun Jun mengatakan bahwa anak didiknya sudah sangat mempersiapkan diri menghadapi Olimpiade Paris 2024 dengan matang.

Baca Juga: Hasil Kaohsiung Masters 2024 - Jesita/Febi Bikin Ambyar Unggulan 1 Tuan Rumah, Indonesia Genggam 1 Final

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Aiyuke

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X