Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Mau Kejadian Buruk Terulang, Rumput GBK Ditanam Ulang Demi Pertandingan Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 25 Juni 2024 | 18:45 WIB
Sejumlah petugas sedang mempersiapkan rumput di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Sejumlah petugas sedang mempersiapkan rumput di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (5/6/2024).

BOLASPORT.COM - Pengelola Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta akhirnya melakukan perbaikan kualitas rumput usai dua laga Timnas Indonesia pada bulan Juni 2024.

Saat itu, Timnas Indonesia tengah menghadapi Irak dan Filipina pada dua laga pamungkas ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Tim asuhan Shin Tae-yong itu kalah 0-2 dari Irak dan menang 2-0 atas Filipina.

Hasil tersebut membuat tim Garuda lolos ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kualitas rumput SUGBK pada dua pertandingan itu jadi sorotan publik.

Pasalnya, sejumlah titik di lapangan SUGBK mengalami kerusakan.

Alhasil, para pemain tidak leluasa mengalirkan bola.

Selain itu, para pemain juga mengalami resiko cedera lebih besar di lapangan tersebut.

Baca Juga: Biaya Sidang Maarten Paes di CAS Ditaksir Capai 32 Miliar, PSSI Angkat Bicara

Salah satu momen yang paling diingat saat gol pertama Timnas Indonesia laga lawan Filipina yang dicetak oleh Thom Haye.

Thom Haye saat itu ingin selebrasi knee-slide yang biasa dilakukannya di SC Heerenveen.

Namun, selebrasinya gagal, karena kedua lututnya mengalami luka.

Beruntung, Timnas Indonesia setidaknya tidak akan memakai Stadion Utama Gelora Bung Karno usai dua laga tersebut pada pertandingan perdana ronde ketiga.

Pada bulan September 2024 mendatang, pertandingan kandang perdana Timnas Indonesia akan dipindah ke Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Laga kandang terdekat berikutnya dari Timnas Indonesia bakal terjadi pada Oktober 2024.

Waktu empat bulan dipakai oleh manajemen stadion untuk merevitalisasi ulang rumput GBK.

Hal ini diketahui dari postingan akun Love_GBK di Instagram.

Baca Juga: Pemain Timnas U-16, Lucas Raphael Lee Ceritakan Asal Usul Darah Indonesia-nya

Proses perbaikan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Akun Instagram Love_GBK
Proses perbaikan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta

Perbaikan rumput dilakukan untuk bisa menyesuaikan dengan iklim dan cuaca.

Sebelumnya, GBK pernah melakukannya pada tahun 2022 untuk menyambut gelaran Piala Dunia U-20 2023.

Perbaikan rumput dilakukan untuk siap menatap laga kandang Timnas Indonesia pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Saat ini, sedang dilakukan pekerjaan revitalisasi lapangan Stadion Utama GBK (SUGBK) sebagaimana telah GBK lakukan pada tahun 2022 dalam rangka menyambut Piala Dunia U-20 tahun 2023," tulis Love_GBK.

"Pekerjaan ini dilakukan dengan melakukan revitalisasi lapisan rumput agar dapat menyesuaikan dengan iklim dan cuaca."

"Revitalisasi lapisan rumput berikut rangkaian proses di dalamnya ini melibatkan kembali stakeholder, tim dan tenaga ahli yang telah berpengalaman dalam menangani persiapan Piala Dunia U-20."

"Manajemen GBK fokus pada pemulihan lapangan SUGBK untuk mencapai level terbaik seperti yang pernah dicapai pada tahun 2023 guna menyambut Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sebagai bentuk pelayanan publik kami bagi #GBKPeople," lanjutnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh GBK Sports Complex (@love_gbk)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sambat Pelatih Ko Hee-jin Jadi Bukti Megawati Tak Tergantikan di Red Sparks?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X