Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Bulu Tangkis Olimpiade Paris 2024 - Dibuka Fase Grup 5 Hari, Ganda Campuran Jajaki Babak Knock-out Duluan

By Nestri Y - Rabu, 26 Juni 2024 | 18:00 WIB
Suasana pertandingan French Open 2024 di Adidas Arena, Paris, Prancis, 5 Maret 2024. Venue yang juga disebut sebagai Porte de La Chapelle Arena ini akan menggelar event bulu tangkis di Olimpiade Paris 2024
BERTRAND GUAY/AFP
Suasana pertandingan French Open 2024 di Adidas Arena, Paris, Prancis, 5 Maret 2024. Venue yang juga disebut sebagai Porte de La Chapelle Arena ini akan menggelar event bulu tangkis di Olimpiade Paris 2024

BOLASPORT.COM - Jadwal bulu tangkis pada Olimpiade Paris 2024 telah dirilis. Enam hari pertama akan melangsungkan babak penyisihan grup.

Cabang olahraga bulu tangkis pada Olimpiade Paris 2024 akan segera bergulir dalam 30 hari lagi.

Lima nomor individual akan dipertandingkan di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Prancis, mulai Sabtu (27/7/2024) pukul 08.30 waktu setempat atau 13.30 WIB.

Pertandingan bulu tangkis akan dibuka dengan babak fase grup di tiga lapangan berbeda. Total akan ada 172 kontestan yang berlaga.

Berdasarkan jadwal kompetisi yang telah dirilis dari laman resmi Olympics.com, ganda campuran akan menjadi nomor pertama yang melangsungkan pertandingan.

Indonesia diwakili Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di nomor yang pernah menghadirkan emas bagi Merah Putih di Rio 2016 itu.

Babak penyisihan grup akan terus berlangsung sampai enam hari ke depan, tepatnya hingga Kamis (1/8/2024).

Di hari keenam ini pula, fase knock-out juga akan bergulir.

Baca Juga: Olimpiade Paris 2024 - Ratu Bulu Tangkis Malaysia Dihantam Ujian Besar, Terpaksa Tanding Tanpa Pelatih Berjasa asal Indonesia

Sebagian nomor ganda campuran, ganda putra, dan ganda putri akan langsung memasuki babak perempat final.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Olympic Channel
REKOMENDASI HARI INI

MilkLife Soccer Challenge 2024 Edisi Kudus - SDUT Bumi Kartini Jepara Hattrick Gelar Juara KU 12, SDN Jambean 02 Pati Rebut Kembali Podium Tertinggi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persebaya
6
16
2
Borneo FC
6
14
3
Bali United
7
14
4
Persib Bandung
6
12
5
PSM Makassar
6
11
6
Persik
6
11
7
Persita
6
10
8
Arema FC
7
9
9
Malut United
7
9
10
Persija Jakarta
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X