BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo yang sekarang hanya akan menjadi cadangan mati kalau memperkuat Timnas Inggris di Euro 2024.
Klaim tersebut dilontarkan oleh mantan pemain Timnas Skotlandia, Ally McCoist.
Menurutnya, dengan usia Ronaldo yang sudah menyentuh angka 39 tahun, mustahil baginya untuk menjadi pemain inti Timnas Inggris saat ini.
Performanya sudah menurun drastis apabila dibandingkan dengan lima atau sepuluh tahun yang lalu.
Hal itu menyebabkan CR7 akan kalah bersaing dengan bintang-bintang The Three Lions yang berusia jauh lebih muda.
Dengan demikian, McCoist menilai Ronaldo bakal menjadi cadangan mati jika memperkuat Inggris di Euro edisi kali ini.
"Mengatakan bahwa Cristiano Ronaldo tidak akan bermain untuk Inggris, saya rasa mungkin benar," kata McCoist seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Lima atau sepuluh tahun yang lalu, dia sudah pasti akan masuk."
"Namun, waktu telah mengejarnya, seperti yang terjadi pada semua orang."
Baca Juga: EURO 2024 - Pelatih Timnas Prancis Ungkap Masalah Kylian Mbappe saat Bermain Pakai Topeng
"Saya pikir di situlah dia berada saat ini."
"Saya tidak berpikir dia akan masuk ke dalam sebelas pertama Timnas Inggris di Euro kali ini," tuturnya menambahkan.
Untungnya, Ronaldo bermain untuk Timnas Portugal, bukan Timnas Inggris.
Di Piala Eropa tahun ini, megabintang Al Nassr itu masih menjadi andalan Portugal di lini depan.
Sebelumnya, keputusan pelatih Roberto Martinez membawa Ronaldo ke turnamen yang berlangsung di Jerman ini sempat menuai pro-kontra.
Sebagian pihak menilai Martinez telah melakukan perjudian karena masih mengandalkan pemain yang sudah uzur.
Namun, tak sedikit pula yang menudukung keputusan pelatih asal Spanyol itu karena Portugal dinilai masih membutuhkan pengalaman Ronaldo di turnamen akbar seperti Euro.
Sejauh ini, Ronaldo selalu mendapatkan kepercayaan penuh dari Martinez.
Baca Juga: EURO 2024 - Tak Punya Daya Juang, Pantas Timnas Belanda Dipecundangi Timnas Austria
Ia tampil sebagai starter dari dua laga yang sudah dijalani Selecao das Quinas di Grup F.
Ronaldo belum mencetak gol dari dua pertandingan tersebut.
Meski begitu, eks penyerang Real Madrid itu telah memberikan kontribusi satu assist.
Portugal saat ini telah memastikan diri lolos sebagai juara Grup F setelah mengumpulkan enam poin.
Perolehan poin tersebut diperoleh dari kemenangan atas Republik Ceska dan Turki.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar