BOLASPORT.COM - Dengan pertandingan mereka berakhir sama kuat, Slovakia dan Rumania bergandengan untuk sama-sama lolos ke babak 16 besar EURO 2024 dari Grup E.
Slovakia berhadapan dengan Rumania di laga terakhir Grup E EURO 2024, Rabu (26/6/2024) di Frankfurt.
Situasi menarik terjadi di Grup E di mana Rumania, Belgia, Slovakia, dan Ukraina sama-sama masuk ke pertandingan terakhir dengan mengoleksi 3 poin dari 2 laga sebelumnya.
Rumania memimpin klasemen dengan selisih gol 3-2 disusul Belgia (2-1), Slovakia (2-2), dan Ukraina (2-4).
Alhasil, semua tim masih berpeluang lolos ke babak 16 besar termasuk menjadi salah satu dari 4 peringkat 3 terbaik.
Slovakia lebih mendominasi penguasaan bola dalam menit-menit awal.
Namun pada menit ke-10, Rumania mendapatkan peluang bagus setelah Andrei Ratiu melakukan operan satu-dua dengan Ianis Hagi untuk masuk ke kotak penalti Slovakia.
Untungnya bagi Slovakia, tembakan menyilang Ratiu masih bisa diblok oleh kiper Martin Dubravka.
Menit 22, Slovakia mendapatkan tendangan bebas dari sebelah kanan pertahanan Rumania.
Lukas Haraslin mengirim umpan berbahaya ke depan gawang Rumania tetapi tidak ada pemain Slovakia yang bisa menyentuh bola sehingga meluncur terus ke sebelah kiri gawang Florin Nita.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar