Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Permintaan Erick Thohir kepada Timnas Indonesia hingga Suporter Usai Skuad Garuda Gabung Grup Neraka

By Wila Wildayanti - Kamis, 27 Juni 2024 | 21:15 WIB
Permintaan Erick Thohir kepada pemain timnas Indonesia hingga suporter setelah Skuad Garuda bergabung di grup neraka.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Permintaan Erick Thohir kepada pemain timnas Indonesia hingga suporter setelah Skuad Garuda bergabung di grup neraka.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mempunyai permintaan kepada timnas Indonesia hingga suporter setelah skuad Garuda mengetahui hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia dipastikan bergabung dalam grup neraka di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hal ini karena skuad Garuda dipastikan bergabung dalam Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Melihat lawan-lawan timnas Indonesia di putaran ketiga ini tak akan menjadi laga mudah buat tim asuhan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Tak Ingin Berkecil Hati, Ini Komentar Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pasalnya, tiga dari lima tim yang akan dihadapi tim Merah Putih ini merupakan langganan Piala Dunia.

Tiga tim yang sudah menjadi langganan tampil di Piala Dunia dari edisi ke edisi adalah Jepang, Australia, dan Arab Saudi.

Jepang dan Australia pada Piala Dunia 2022 lalu bahkan mereka berhasil lolos ke babak 16 besar.

Sementara itu, Arab Saudi memang tak lolos ke babak 16 besar Piala Dunia pada edisi sebelumnya.

Akan tetapi, mereka bukan lawan yang dianggap mudah, karena Arab Saudi sebelumnya juga tampil mengejutkan.

Arab Saudi bahkan pada penyisihan grup berhasil mengalahkan Argentina saat itu.

Oleh karena itu, tiga tim langganan Piala Dunia ini tak akan jadi lawan yang mudah buat tim Merah Putih.

Walaupun untuk Bahrain dan China pun tak bisa dianggap remeh.

Baca Juga: Bertemu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Langsung Kirim Psywar

Mereka juga tim yang harus dipertimbangkan oleh asuhan Shin Tae-yong karena pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia mereka juga tampil luar biasa.

Untuk itu, masuk Grup C ini timnas Indonesia bisa dibilang bergabung dalam grup neraka.

Pasalnya, lawan yang akan dihadapi tim Merah Putih tak ada yang mudah.

Namun, melihat situasi ini Erick Thohir tak ingin para pemain ciut.

Ia meminta para pemain timnas Indonesia untuk berani melawan tim-tim yang ada di grup ini.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut mengakui bahwa lawan yang akan dihadapi timnas Indonesia ini memang berat.

Tetapi, mereka diharapkan tak berkecil hati terlebih dahulu.

Namun, ia justru mendorong agar Sandy Walsh dan kawna-kawan tidak kendor dan siap menghadapi siapapun nantinya.

"Kita harus berani lawan siapapun, jangan kasih kendor!," ujar Erick Thohir sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Instagram pribadinya, Kamis (27/6/2024).

Baca Juga: Shin Tae-yong Gembira Usai Timnas Indonesia Lawan Jepang Hingga Australia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

Lebih lanjut, Erick Thohir mengatakan bahwa saat ini yang terpenting timnas Indonesia bisa dipersiapkan dengan baik.

Menurutnya, siapapun lawan tim Merah Putih apabila skuad Garuda bisa dipersiapkan dengan baik apapun bisa terjadi.

Untuk itu, dalam kesempatan ini Erick Thohir pun meminta dukungan kepada semua pihak.

Tentu yang dimaksud di sini semua pihak yang bisa membantu timnas Indonesia dari klub hingga suporter.

Mantan pemilik Inter Milan itu menilai timnas Indonesia bakal bisa mempersiapkan dengan maksimal apabila semua pihak bekerja sama dengan baik.

Selain itu, Erick juga meminta suporter agar datang ke stadion saat timnas Indonesia berlaga nantinya.

Baca Juga: Bertemu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Langsung Kirim Psywar

Ini dilakukan karena Erick ingin timnas Indonesia bisa mendapat kekuatan tambahan saat tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia nanti.

Dengan adanya dukungan dari pemain ke-12 tentu saja diyakini bisa menambah semangat para pemain.

Untuk itu, ia meminta agar semua pihak bisa mendukung dengan baik dan juga suporter pun berdatangan ke stadion.

"Yang paling penting, kita persiapkan timnas dengan maksimal dan mohon dukungan dari semua pihak," kata Erick.

"Ayo kita Merah Putih ke stadion saat Indonesia bertanding," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Erick Thohir (@erickthohir)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X