BOLASPORT.COM - Walau pertarungannya masih lama, Superlek Kiatmoo9 sudah tak sabar untuk berbagi panggung dengan Liam Harrison di ONE 168: Denver.
Di pentas Muay Thai, nama Superlek dan Harrison sama-sama populer.
Dua jagoan ONE Championship ini akan tampil bersama di ajang akbar yang bertempat di Denver, Amerika Serikat, pada 7 September mendatang.
Dalam ajang kembalinya ONE Championship ke Amerika tersebut, Superlek akan mendapatkan kesempatan untuk merebut sabuk kelas bantam Muay Thai yang dipegang Jonathan Haggerty.
Sementara itu, Harrison akan tampil menghadapi sesama veteran asal Muay Thai, Seksan Or Kwanmuang.
Keduanya adalah teman karib walau terpisah benua.
Mundur ke belakang, Superlek pertama kali mengenal Harrison ketika bepergian ke Inggris untuk berkompetisi.
"Kami berlatih di sasana yang sama selama beberapa bulan," ujar jagoan berjulukan The Kicking Machine ini.
"Dia adalah orang yang baik. Saya belajar banyak dari menontonnnya saat latihan."
"Saya tak sabar untuk berlatih lebih jauh dengannya," lanjut juara kelas terbang kickboxing ONE Championship ini.
"Saya tak sabar untuk menanti laga kembalinya."
"Saya ikut senang karena dia telah pulih."
"Saya percaya banyak fans yang tak sabar untuk menonton aksinya."
"Saya pribadi tak sabar untuk melihatnya beraksi."
Mundur ke belakang, Liam Harrison sempat mengalami cedera lutut yang hampir menghabisi kariernya saat menantang Nong-O Hama.
Namun, kini jagoan berjulukan The Hitman telah pulih seperti sedia kala.
Menurut Superlek, sahabatnya itu merupakan salah satu petarung Muay Thai paling menarik.
Setiap aksi Harrison di dalam ring kerap berakhir spektakuler dan menghibur.
"Dia memiliki teknik yang unik dan menarik," kata Superlek.
"Dia berbahaya, luar biasa, dan sangat lincah."
"Dia juga agresif dan punya banyak kejutan."
"Saya mengamati dia sering melempar serangan sikut yang mengejutkan," jelas Superlek.
The Kicking Machine pun tak menutup kemungkinan untuk berlatih bareng Harrison jelang laganya di ONE 168: Denver.
Superlek mengatakan bahwa Harrison menjagokan dia melebihi Haggerty, yang merupakan rekan senegaranya.
"Liam telah mengundang saya untuk berlatih dengannya," ucap Superlek.
"Dia juga mengaku mendukung saya untuk mengalahkan Haggerty," pungkasnya.
Sambil menunggu beraksi di ONE 168: Denver, Superlek juga akan mentas pada Jumat (28/6/2024) di ONE Friday Fights 68.
Dia akan menghadapi sesama bintang Thailand, Kongthoranee Sor Sommai.
One Friday Fights 68 akan tayang di saluran Facebook dan YouTube resmi ONE Championship seperti biasa tetapi hanya enam laga awal.
Pertarungan lengkap dapat ditonton dengan membeli PPV di watch.onefc.com
Bagi fans dari Indonesia, enam laga awal ONE Friday Fights 68 juga akan tayang secara live di Vidio pada Jumat malam mulai pukul 19.30 WIB.
Laga-laga itu juga akan disiarkan di Moji lewat siaran tunda pada Senin (1/7/2024) pukul 22.00 WIB.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar