BOLASPORT.COM - Pelatih Australia Graham Arnold menyinggung soal beberapa pemainnya yang promosi ke Liga Inggris dan Bundesliga, sehingga mereka percaya diri bakal bisa finis di posisi dua besar klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Australia dipastikan bergabung dalam Grup C di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama timnas Indonesia, Jepang, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Ini menjadi grup neraka di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pasalnya, terdapat tiga tim yang sudah menjadi langganan Piala Dunia yakni Australia, Jepang, dan Arab Saudi.
Baca Juga: Pelatih Australia Enggan Remehkan Timnas Indonesia yang Alami Kemajuan Pesat
Sedangkan pada putaran ketiga ini hanya dua tim terbaik yang dipastikan secara otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Walaupun untuk posisi ketiga dan keempat masih memiliki peluang, tetapi mereka harus bersaing lagi dengan tim grup lain yang juga finis di posisi sama.
Mereka yang menempati posisi ketiga dan keempat nantinya harus bersaing lagi untuk memperebutkan dua setengah tiket lagi.
Melihat situasi ini, Graham Arnold dengan percaya diri anak asuhnya bakal bisa menempati posisi dua besar klasemen akhir grup C nantinya.
Ia sangat percaya diri Australia bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 melalui menempati posisi dua besar di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini.
"Saya yakin kami bisa finis di dua besar," ujar Graham Arnold sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman resmi AFC, Jumat (28/6/2024).
Baca Juga: Atmosfer Markas Timnas Indonesia Terlalu Angker, Pelatih Australia Lebih Suka Tanpa Penonton
"Anda harus memiliki keyakinan dan energi untuk fokus dalam menyelesaikan pekerjaan," ucapnya.
Keyakinan pelatih berusia 60 tahun ini karena Australia juga memiliki sekarang memiliki banyak pemain bagus.
Ia bahkan menilai bahwa skuad Australia saat ini lebih bagus dari yang dulu.
Oleh karena itu, ia cukup percaya diri tim asuhannya bakal bisa lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 langsung.
"Saya yakin kami telah berkembang sebagai sebuah tim selama beberapa tahun terakhir, kami telah mendatangkan banyak pemain muda dan kami menjadi semakin kuat," kata Arnold.
"Saya yakin kami telah menjadi lebih kuat sebagai sebuah tim," tegasnya.
"Saya pikir pada musim lalu kami mungkin tidak memiliki kedalaman seperti yang kami miliki saat ini."
Menurut Arnold, kedalaman skuad Australia saat ini memang lebih bagus.
Ia juga menyinggung soal beberapa pemainnya yang juga baru saja merasakan promosi ke Liga Inggris dan Bundesliga.
Baca Juga: Dua Pemain Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong Kena Sanksi AFC, PSSI Buka Suara
Hal ini karena terdapat beberapa pemain Australia yang berkarier di Inggris dan Jerman dipastikan berhasil membawa timnya promosi ke Liga kasta teratas.
Cameron Burgess turut membawa Ipswich Town promosi ke Liga Inggris.
Selain satu pemain yang berhasil promosi ke Liga Inggris tersebut.
Dalam skuad Australia juga dipastikan ada dua pemain FC St, Pauli yang dipastikan sukses membantu tim promosi ke Bundesliga.
Pemain tersebut yakni sang kapten Jachson Irvine dan pemain muda milik Australia yakni Connor Metcalfe.
Kedua pemain tersebut berhasil membantu FC St. Pauli promosi ke Bundesliga musim depan.
FC St. Pauli diketahui promosi ke Bundesliga setelah absen selema 13 tahun lamanya.
Menurutnya dengan pemain-pemain ini, Australia cukup percaya diri bakal mengunci posisi dua besar di putaran ketiga nanti.
Baca Juga: Klasemen Akhir Grup B ASEAN Cup U-16 2024 - Vietnam Temani Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal
Walaupun selain beberapa nama di atas, Australia diketahui memiliki beberapa pemain muda berbakat juga yang saat ini bermain di Liga Inggris maupun Bundesliga.
Ada pemain muda yang saat ini membela Aston Vila yakni Joe Gauci, setelah itu ada pemain berusia 18 tahun yakni Nestory Irankunda yang saat ini memperkuat Bayern Munich.
Selain itu, ada juga pemain yang membela tim besar Liga Inggris Leicester City hingga Portsmouth, Bolton Wanderes, dan yang lainnya.
"Secara individu beberapa pemain telah dipromosikan di Liga Inggris dan Bundesliga Jerman," tutur Arnold.
"Jadi sebagai tim muda dan kami yang merupakan tim muda ini akan menjadi lebih baik lagi," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar