BOLASPORT.COM - Persebaya berhasil mengalahkan Persibo dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (29/6/2024).
Sebagai informasi, ini merupakan laga yang bertajuk anniversary game.
Tepatnya yakni untuk merayakan hari ulang tahun Persebaya yang ke-97.
Laga tersebut disaksikan langsung oleh sebanyak 40 ribu bonek.
Persibo sendiri adalah klub yang berhasil menjadi juara Liga 3 Jawa Timur 2023-2024.
Terkait susunan pemain, Paul Munster langsung memberikan kesempatan kepada beberapa pemain baru.
Seperti contohnya dua penyerang anyar Persebaya yakni Flavio Silva dan Malik Risaldi.
Sementara itu, Persebaya berhasil menguasai jalannya laga sejak menit awal.
Peluang pertama diperoleh Bajul Ijo pada menit ketiga.
Baca Juga: Persija Bocorkan Piala Presiden 2024 Jadi Digelar, Macan Kemayoran Ikut Bertanding
Oktavianus Fernando melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti tetapi masih bisa diamankan oleh kiper Persibo, Diaz.
Flavio Silva mencetak gol pada menit keempat.
Hanya, gol Flavio dianulir karena sang pemain dianggap dalam posisi offside sebelum terciptanya gol.
Belum ada gol, skor 0-0 menutup babak pertama.
Paul Munster memainkan rekrutan anyar Persebaya lain yakni Mohammed Rashid pada menit ke-58.
Rashid ditugaskan mengganti Gilson Costa.
Diaz melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-62 dengan menahan bola hasil sepakan Bruno Moreira dari jarak dekat.
Sepakan Mohammed Rashid pada menit ke-68 melebar tipis di sisi kiri gawang Persibo.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Semifinal ASEAN Cup U-16 2024 - Timnas U-16 Indonesia Hadapi Australia
Gol yang ditunggu Persebaya akhirnya lahir pada menit ke-69.
Gol tersebut berawal dari sepakan pojok yang diambil oleh Andre Oktaviansyah.
Bola hasil umpan Andre mampu disambut oleh Rashid untuk mencetak gol dengan kepalanya.
Persebaya memimpin 1-0 atas Persibo.
Bola hasil sepakan Bruno Moreira masih membentur tiang gawang Persibo pada menit ke-75.
Bruno Moreira akhirnya bisa membobol gawang Persibo pada menit ke-85.
Berdiri bebas di dalam kotak penalti Persibo, Bruno melepaskan tendangan keras yang membuat bola menghujam masuk ke gawang lawan.
Persebaya memimpin 2-0 atas Persibo.
Setelah gol ini, wasit sempat menghentikan sementara pertandingan karena terdapat banyak flare yang dinyalakan oleh suporter.
Tak berselang lama, laga ternyata sudah diakhiri.
Persebaya sukses mengalahkan Persibo dengan skor 2-0.
Persebaya 2-0 Persibo: Mohammed Rashid (69'), Bruno Moreira (85')
Susunan pemain Persebaya vs Persibo:
Persebaya: 21-Ernando Ari; 25-Mikael Tata, 32-Riswan Lauhin, 23-Kadek Raditya, 2-Catur Pamungkas, 6-Gilson Costa, 8-Andre Oktaviansyah, 27-Oktavianus Fernando, 10-Bruno Moreira, 17-Flavio Silva, 79-Malik Risaldi
Pelaih: Paul Munster
Persibo: 30-Diaz Prambodo; 17-Harly Cahya, 18-Ardi Ramdani, 23-Shaffa Abdillah, 4-Galuh Aryanata, 11-Kadir Toyo, 19-Aji Restu, 24-Gufroni, 9-Diego Banowo, 14-Azka Fauzi
Pelatih: Ade Suhendra.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar