BOLASPORT.COM - Sebanyak puluhan bikers dari komunitas sepeda motor Honda memberikan dukungan pada crosser Astra Honda Racing Team (AHRT) yang berlaga di kejuaraan dunia motocross MXGP kelas MX2.
Ajang MXGP NTB 2024 dihelat di sirkuit Selaparang, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada Sabtu, 30 Juni 2024.
Para bikers berasal dari komunitas sepeda motor Honda yakni CRF MX Reborn, CRF Supermoto Lombok, CB150X Indonesia Chapter Lombok, Lombok Tiger Club, Honda CBR Rider Club Lombok.
Lalu Lombok CB150R Rider, dan Honda Verza Indonesia Community datang langsung ke Selaparang
Sebelum mendatangi lokasi balapan motor, sejumlah biker dari komunitas terlebih dahulu membuktikan ketangguhan Honda CRF series untuk melakukan riding ”terabasan” mengeksplorasi lokasi ekstrem Lombok, sebagai habitat sepeda motor adventure.
Setelahnya, anggota komunitas juga mendapatkan kesempatan mengunjungi langsung paddock tim Honda Racing Corporation Motocross, JM Astra Honda Racing, dan AHRT.
Baca Juga: MXGP NTB 2024 - Penampilan Positif 2 Crosser Indonesia Menuju Balapan
Tak hanya sekedar melihat bagaimana kondisi paddock dan keterampilan mekanik balap yang bertugas, mereka juga bertemu dengan crosser AHRT yang turun bersama JM Astra Honda Racing Team yakni Delvintor Alfarizi.
”Kami datang ke MXGP ini bukan hanya sekedar berkumpul dan silaturahmi dengan komunitas sepeda motor honda lainnya," ujar Totok Surya Saputra, Ketua CRF MX Reborn.
"Kami juga ingin bersama-sama mendukung crosser Honda dari Indonesia di ajang balap motocross dunia," ujarnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar