BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Indonesia, Thom Haye, bicara tentang filosofi sepak bola di skuad Garuda.
Shin Tae-yong menjadi sosok yang membawa banyak perubahan di timnas.
Sebelum dia datang permainan skuad Garuda lebih banyak menggunakan sistem serangan balik dan long ball.
Butuh empat tahun untuk menanamkan gaya bermain baru dan skema yang lebih apik.
Saat ini gaya bermain modern jadi ciri khas timnas dengan mengandalkan skema tiga bek.
Thom Haye menjelaskan, Shin Tae-yong sukses membawa sepak bola modern ke timnas Indonesia.
Perubahan filosofi jadi langkah tepat membawa sepak bola Indonesia berkembang.
Dengan mengandalkan bola pendek maka lebih mudah dalam membangun serangan.
"Mungkin bermula dari filosofi."
"Jika pikiran kita dibentuk dari bermain operan jauh kita tidak akan bisa membangun serangan."
"Jadi ini dasarnya," kata Thom Haye dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube Indosat Ooredoo Hutchison.
Mantan pemain SC Heerenveen ini mengakui bahwa pemain Indonesia sebenarnya memiliki potensi.
Mereka cukup percaya diri saat menguasai bola dan ini harus bisa dimaksimalkan dengan baik.
Mengandalkan umpan jauh membuat sistem permainan semakin sulit berjalan.
"Lalu mungkin kamu bisa lihat juga banyak pemain kita yang nyaman memegang bola."
"Tetapi kalau taktiknya adalah bermain operan jauh kamu tidak akan melihatnya," lanjutnya.
Haye menambahkan, permainan build up dari sektor pertahanan membuat skema penyerangan lebih mudah.
Perubahan gaya bermain Shin lebih mudah diterima pemain saat ini dan membuat mereka lebih mudah beradaptasi.
Selain itu, permainan skuad Garuda semakin membaik dan siap menghadapi lawan yang lebih kuat.
"Jadi kini berubah pola pikir di mana kita bermain dari belakang, itu yang paling penting."
"Karena jika kita ubah pola pikirnya, fokus akan lebih ke membentuk serangan."
"Jadi semua orang menyesuaikan dengan ini," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Youtube |
Komentar