BOLASPORT.COM - Timnas U-16 Indonesia merasakan kekalahan dari Australia dengan skor 3-5 pada babak semifinal ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (1/7/2024).
Kekalahan itu membuat timnas U-16 Indonesia gagal melaju ke final ASEAN Cup U-16 2024.
Timnas U-16 Indonesia kalah karena harus bermain dengan 10 pemain usai Raihan Apriansyah diganjar kartu merah pada menit ke-27.
Kurang pemain membuat timnas U-16 Indonesia agak sedikit kewalahan untuk meladeni permainan cepat Australia.
Meski begitu, timnas U-16 Indonesia harus melupakan kekalahan dari Australia.
Sebab, skuad asuhan Nova Arianto itu akan bertemu lagi dengan Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Timnas U-16 Indonesia tergabung ke dalam Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.
Baca Juga: Tangis Pecah di Podium Juara, Indonesia Harus Turun Peringkat pada Kejuaraan Asia Junior 2024
Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 akan digelar pada 19-27 Oktober 2024.
Timnas U-16 Indonesia dijadwalkan akan melawan Australia pada 27 Oktober 2024.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar