BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto masih belum terburu-buru untuk mempromosikan anak asuhnya ke level kelompok usia berikutnya.
Timnas U-16 Indonesia hampir menyelesaikan turnamen ASEAN Cup U-16 2024.
Garuda Asia masih menyisakan satu laga di perebutan tempat ketiga lawan Vietnam.
Mengenai performa anak asuhnya, Nova Arianto mengaku masih memiliki beberapa catatan.
Salah satu yang disoroti adalah permainan keras dan agresif yang beberapa kali merugikan Timnas U-16 Indonesia sendiri.
"Evaluasi selama ini bukan hanya laga tadi malam," ujar Nova Arianto.
"Tapi juga dari awal kita lawan Singapura, Filipina, Laos di awal sangat bersemangat."
"Sangat-sangat agresif yang membuat pemain melakukan hal-hal yang tidak perlu terjadi."
Baca Juga: Gelandang Calon Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Direkrut Klub Premier League
"Jadi, beberapa pertandingan kita kena penalti, kartu merah, sama seperti human technical error yang mana pemain ingin menggebu-gebu."
"Tapi tidak bisa mengontrol emosinya."
"Sehingga menjadi terganggu terutama di ritme pertandingan."
"Sehingga itu bagian dari evaluasi," ujarnya.
Meski begitu, anak asuhnya dinilai berhasil dalam beberapa aspek selama tampil di ASEAN Cup U-16 2024.
Salah satunya soal pemahaman taktik.
"Pemahaman taktik berjalan lancar," ujar pelatih 43 tahun tersebut.
"Sekali lagi saya bersyukur dengan pemain ini sangat pintar dalam arti menjalani taktik yang saya inginkan."
"Dalam memahami permainan yang saya inginkan."
"Ini jadi sesuatu yang bisa mereka bawa sampai senior," ujarnya.
Nova Arianto juga menjawab kans salah satu anak asuhnya promosi ke jenjang selanjutnya di Timnas Indonesia.
Usai level U-16, Timnas U-19 Indonesia bakal tampil di ajang ASEAN Cup U-19 2024 di Surabaya.
Turnamen tersebut bakal digelar pada pertengahan bulan Juli 2024 mendatang.
Eks bek Persebaya Surabaya tersebut masih belum mau terburu-buru mempromosikan anak asuhnya ke jenjang berikutnya.
Hal ini karena para pemain harus menikmati prosesnya sampai ke jenjang Timnas Indonesia senior.
"Kalau yoyo (naik turun) mungkin belum ya," ujar Nova.
"Apalagi saya tidak mau terburu-buru pemain ini naik kelas."
"Saya lebih berharap pemain ini lebih mengikuti prosesnya."
"Dan dari awal U-16, U-19, U-23, sampai akhirnya senior," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar