Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Demi Capai Final, Ronald Koeman Tuntut Timnas Belanda Pertahankan Level Permainan seperti saat Pecundangi Rumania

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 3 Juli 2024 | 12:45 WIB
Momen Cody Gakpo merayakan gol usai membobol gawang Rumania saat Timnas Belanda menang 3-0 di babak 16 besar Euro 2024.
X.COM/OPTAJOHAN
Momen Cody Gakpo merayakan gol usai membobol gawang Rumania saat Timnas Belanda menang 3-0 di babak 16 besar Euro 2024.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman, menuntut anak asuhnya agar mempertahankan level permainan seperti saat memecundangi Rumania supaya bisa mencapai partai final Euro 2024.

Timnas Belanda berhadapan dengan Timnas Rumania dalam babak 16 besar Euro 2024.

Bentrokan tersebut digelar di Allianz Arena, Selasa (2/7/2024) malam WIB.

Hasilnya, De Oranje menang dengan skor 3-0.

Trigol Belanda dicetak lewat aksi Cody Gakpo (menit ke-20), dan ukiran brace Donyell Malen (83', 90+3').

Jika menilik statistik pertandingan, Belanda memang layak menang telak atas Tricolorii.

Mereka tampil sangat mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 66 persen.

Baca Juga: EURO 2024 - Mode Gacor Cody Gakpo bersama Timnas Pusat Tuai Pujian

Dari segi peluang, Belanda melepaskan 23 tembakan dengan 6 mengarah ke gawang.

Adapun Rumania hanya memproduksi 5 tembakan yang 1 di antaranya menuju tepat sasaran.

Usai laga, pelatih Belanda, Ronald Koeman, mengapresiasi penampilan anak asuhnya.

Meski mengakui masih ada kekurangan, juru taktik berusia 61 tahun itu menyebut performa timnya ini merupakan yang terbaik selama gelaran Euro 2024.

Oleh sebab itu, Koeman berharap agar Belanda tetap mempertahankan level permainan ini supaya bisa memperbesar peluang mereka mencapai partai final.

"Hasil akhir selalu menjadi hal terpenting," ucap Koeman seperti dikutip BolaSport.com dari The Guardian.

"Tetapi ini adalah levelnya."

Baca Juga: Hasil Lengkap Copa America 2024 - Timnas Brasil Gagal Juara Grup dan Tantang Timnas Uruguay di Perempat Final, Kosta Rika Gugur Terhormat

"Jika level kami menurun dari yang sekarang, kami tidak mencapai final."

"Bahkan hari ini permulaannya sulit tapi akhirnya kami menemukan posisi kami dan kami mencetak gol hebat pertama dari Gakpo."

"Satu hal penting adalah butuh waktu terlalu lama untuk mencetak gol kedua."

"Sesuatu yang sulit untuk dijelaskan adalah mengapa suatu saat Anda bermain buruk dan pada saat lain Anda tajam."

"Mungkin apa yang terjadi sejak awal itulah yang membuat perbedaan."

"Saya pikir kami masih bisa meningkatkan banyak hal, jika Anda ingin bersikap kritis setelah sore yang menyenangkan," tutur eks pelatih Barcelona itu menambahkan.

Kemenangan atas Rumania mengantarkan Belanda lolos ke babak perempat final.

Di babak 8 besar, Belanda akan menghadapi Turki yang melangkah ke fase ini setelah menekuk Austria.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Media Italia, Erick Thohir Sebut Timnas Indonesia Sebagai Raksasa yang Tertidur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X