BOLASPORT.COM - Striker Timas Swiss, Kwadwo Duah, ikut kebingungan dengan taktik Gareth Southgate jelang laga melawan Timnas Inggris pada EURO 2024.
Gareth Southgate mendapatkan sorotan tajam selama Timnas Inggris melakoni Euro 2024.
The Three Lions sebenarnya sudah mampu menyentuh babak perempat final.
Akan tetapi, penampilan Timnas Inggris secara keseluruhan belum terlalu meyakinkan.
Kelolosan Timnas inggris ke babak perempat final bahkan didapatkan melalui dua gol pada injury time.
Gareth Southgate kini akan menghadapi tantangan terberatnya agar bisa melaju lebih jauh.
Sistem yang selama ini diterapkan oleh sang pelatih memang menimbulkan pertanyaan besar.
Salah satu kontroversi sang pelatih adalah tidak memanfaatkan Cole Palmer dengan baik.
Baca Juga: EURO 2024 - Timnas Jerman Mulai Tebar Perang Psikis, Sebut Spanyol Tim Kecil dan Tak Berpengalaman
Cole Palmer merupakan salah satu pemain paling produktif di skuad Inggris saat ini.
Gelandang serang Chelsea tersebut membukukan 27 gol dan 15 assist sepanjang musim 2023-2024.
Namun, dia lebih sering menghuni bangku cadangan selama mengikuti Piala Eropa edisi terbaru.
Kwadwo Duah yang akan segera menghadapi Inggris pun mempertanyakan hal ini.
"Palmer menjalani musim yang fantastis sehingga saya bingung mengapa dia tidak bermain," kata Duah seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.
Duah berharap Palmer bisa menjadi starter dalam laga melawan Timnas Swiss.
Kedua tim akan bertemu pada babak perempat final di Duesseldof Arena, Sabtu (6/7/2024).
Palmer sebenarnya sudah menunjukkan kontribusi besar meski baru turun sebagai pemain cadangan.
Inggris hampir tersingkir pada babak 16 besar kala melawan Timnas Slovakia.
Begitu Palmer turun, dia membantu Inggris membalikkan keadaan untuk tetap bertahan di turnamen.
Penampilan Palmer tentu tidak bisa diabaikan sepenuhnya oleh Southgate.
Apalagi, Inggris perlu pemain yang bisa memberikan keunggulan tim lebih awal saat melawan Swiss.
Palmer bisa menyegarkan taktik Southgate yang masih kurang menggigit dalam empat laga awal.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar