BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah ditunggu kedatangannya ke Indonesia saat ini.
Shin Tae-yong masih berada di Korea Selatan sejak berlibur setelah FIFA Matchday Juni 2024.
Kabarnya Shin jatuh sakit dan membuatnya menunda keberangkatan ke Indonesia yang dijadwalkan pada awal Juli ini.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi belum bisa memastikan kedatangan Shin Tae-yong ke Indonesia.
Pelatih 53 tahun itu sudah ditunggu untuk segera mempersiapkan timnas Indonesia pada FIFA Matchday September 2024.
Ada agenda pertandingan penting Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, di mana Garuda akan bertandang ke Arab Saudi dan menjamu Australia.
"Kami minta secepatnya dia ke Indonesia untuk persiapan tanggal 5 dan 10 September 2024," kata Yunus Nusi kepada awak media termasuk BolaSport.com, Jumat (5/7/2024).
Shin Tae-yong pun diminta memantau Piala Presiden 2024 untuk mencari pemain-pemain timnas Indonesia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar