BOLASPORT.COM - Liga 1 2024/2025 akan mendatangkan wasit kelas Piala Dunia.
Rencana ini diungkapkan oleh Wakil Ketua Komite Wasit PSSI, Yoshimi Ogawa.
Dikatakan Yoshimi Ogawa, jasa wasit asing bakal digunakan di Liga 1 2024/2025 dalam setiap bulannya.
"Sejauh ini, setiap bulan kami mengundang wasit asing terutama dari Asia," ucap Ogawa saat ditemui seusai Refereeing Workshop for Media di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2024).
"Termasuk wasit yang menjadi kandidat ke World Cup (2026) atau wasit-wasit yang memimpin di negara yang sudah sukses."
Baca Juga: Nyaris Seruduk Marc Marquez pada MotoGP Jerman, Franco Morbidelli Jelaskan Kronologinya
"Seperti negara ini sudah mengirimkan klub ke AFC Champions League," kata pria asal Jepang itu.
Dia menambahkan, kehadiran pengadil lapangan dari luar negeri tidak akan menggusur posisi wasit Indonesia.
"Tapi tidak begitu banyak (wasit asing), karena kita harus memberikan kesempatan kepada wasit kita," ujar Ogawa.
"Tetapi setiap bulan kami mengundang satu wasit luar."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar