BOLASPORT.COM - Malaysia akan beruji coba melawan calon lawan timnas Indonesia yakni Kamboja menjelang ASEAN Cup U-19 2024.
Kabar uji coba melawan Kamboja disampaikan oleh pelatih kepala timnas U-19 Malaysia, Juan Torres Garrido.
"Kami akan fokus satu per satu," kata Juan Torres Garrido dilansir dari Makan Bola.
"Ini akan dimulai dengan laga melawan Kamboja pada hari Rabu dan kami akan mengevaluasi kinerja tim," ujarnya.
Malaysia direncanakan akan melawan tim muda Kamboja dalam laga tertutup di Lembah Klang.
Juan Torres Garrido menilai pemainnya agar bisa menampilkan kualitas mengingat Malaysia menjadi berstatus sebagai juara bertahan.
"Saya lihat situasinya tidak sama karena kalau pemainnya sama mungkin iya," kata Juan Torres Garrido.
"Skuad kali ini berbeda dibandingkan sebelumnya (juara AFF U-19).
"Malaysia U-19 menampikan penampilan menggembirakan pada dua edisi sebelumnya.
"Pemain perlu menunjukkan kualitas dengan aksi di lapangan," ujarnya.
Malaysia merupakan juara turnamen yang sebelumnya bernama Piala AFF U-19 pada 2022.
Kala itu turnamen tersebut digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga dan Stadion Madya, Senayan.
Kali ini, ASEAN Cup U-19 2024 bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada 17 hingga 29 Juli 2024.
Malaysia berada di Grup C bersama Thailand, Singapura, dan Brunei Darussalam.
Sementara Grup A dihuni oleh timnas U-19 Indonesia, Timor Leste, Kamboja, dan Filipina.
Grup B diisi oleh Laos, Vietnam, Myanmar, dan Australia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | makanbola.com |
Komentar