Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Era Ciro Immobile di Lazio Berakhir, Raja Gol Liga Italia 4 Kali Hijrah ke Turkiye

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 11 Juli 2024 | 07:45 WIB
Striker Ciro Immobile memperkuat Lazio dalam laga Liga Italia melawan Juventus, 30 Maret 2024 di Stadion Olimpico, Roma.
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Striker Ciro Immobile memperkuat Lazio dalam laga Liga Italia melawan Juventus, 30 Maret 2024 di Stadion Olimpico, Roma.

BOLASPORT.COM - Sebuah era di klub Liga Italia, Lazio, menemui akhirnya setelah striker Ciro Immobile pindah ke Liga Turkiye.

Sejak 2016-2017, Immobile adalah striker andalan Lazio.

Selama 8 musim, pemain kelahiran 20 Februari 1990 itu mencetak 207 gol dalam 340 penampilan di semua ajang.

Khusus di Serie A Liga Italia, eks pemain Torino dan Borussia Dortmund itu membukukan 169 gol dalam 270 laga bagi Lazio.

Dengan baju I Biancocelesti, Immobile tercatat 3 kali menjadi raja gol Liga Italia.

Dia melakukannya pada 2017-2018, 2019-2020, dan 2021-2022.

Immobile juga sukses menjadi raja gol Eropa dengan meraih Sepatu Emas pada 2019-2020.

Sebelumnya pada 2013-2014, dia juga mampu menjadi pencetak gol terbanyak Liga Italia waktu berbaju Torino.

Pemain bertinggi badan 185 cm itu mempersembahkan Coppa Italia 2018-2019 dan Supercoppa Italiana 2017 serta 2019 untuk Lazio.

Sekarang era Immobile di Lazio sudah dipastikan bakal berakhir.

Striker yang ikut membela Timnas Italia saat menjuarai EURO 2020 ini bakal hengkang ke Liga Turkiye untuk memperkuat Besiktas.

Proses transfer Ciro Immobile ke klub yang berbasis di Istanbul itu berjalan cepat dalam beberapa hari terakhir.

Awalnya Immobile yang lebih dulu menerima kontrak berdurasi 2 tahun bernilai total 12 juta euro atau sekitar 210 miliar rupiah dari Besiktas.

Berikutnya Besiktas bernegosiasi dengan Lazio untuk merekrut pemain yang masih terikat kontrak sampai 2026 itu.

Lazio tidak bertele-tele dalam negosiasi tersebut.

Mereka menerima tawaran 3 juta euro dari Besiktas.

Proposal Besiktas tidak jauh dari taksiran nilai pasar Immobile saat ini.

Seperti dikutip dari Transfermarkt, sang penyerang punya banderol 4 juta euro.

Immobile dijadwalkan berangkat ke Turkiye pada hari ini, Kamis (11/7/2024).

Dia akan menjalani tes medis untuk kemudian meresmikan transfer ke klub yang juga diperkuat antara lain oleh Ante Rebic dan Alex Oxlade-Chamberlain itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Calciomercato.com
REKOMENDASI HARI INI

Real Madrid Siap Ganti Taktik, Trio Lini Depan Bisa Lebih Renggang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X