BOLASPORT.COM - Kylian Mbappe dikabarkan akan memiliki klub sendiri meski belum resmi bermain sebagai pemain baru Real Madrid.
Hubungan antara Real Madrid dan Kylian Mbappe akhirnya berlanjut ke bab yang benar-benar diinginkan.
Hanya tinggal menghitung hari, Mbappe akan diresmikan sebagai pemain baru Real Madrid untuk musim 2024-2025.
Kepastian itu sudah disampaikan sendiri oleh Real Madrid lewat laman resmi mereka.
Real Madrid mengumumkan jadwal presentasi Kylian Mbappe sebagai pemain baru mereka pada Rabu (10/7/2024) waktu setempat.
Dalam pernyataan itu, Los Blancos akan mengumumkan Mbappe sebagai pemain baru mereka pada Selasa (16/7/2024) siang hari waktu Madrid.
Nantinya, Real Madrid akan melakukan seremoni penandatanganan kontrak yang akan dilakukan oleh Mbappe dan presiden klub, Florentino Perez.
Baca Juga: Efek Kylian Mbappe Sudah Mulai Terasa di Real Madrid, Antrean Beli Jersei Baru Bisa sampai 1,5 Bulan
Dalam pernyataan resmi mereka, Real Madrid juga menyampaikan bahwa kapten Timnas Prancis itu akan menerima kontrak jangka panjang berdurasi lima tahun.
Artinya, Mbappe akan berada di Santiago Bernabeu hingga 2029.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sportbible.com |
Komentar