BOLASPORT.COM - Kementerian Pemuda dan Olahraga
(Kemenpora) Republik Indonesia menjalin kerja sama dengan KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Pusat.
Kegiatan tersebut terlaksana dalam penandatanganan perjanjian kerjasama antara Kemenpora dengan KONI Pusat di Media Center Kemenpora, Senayan, Jakarta, Kamis (11/7/2024).
Penandatanganan dilakukan demi melancarkan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatra Utara yang bakal berlangsung mulai 8 hingga 20 September 2024.
Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman, turut menandatangani perjanjian.
Sementara itu, perwakilan dari Kemenpora yakni Darmo Susilo selaku Pejabat Pembuat Komitmen pada Asisten Deputi Olahragawan Andalan.
Penandatanganan juga dilakukan oleh Direktorat D Jamintel Kejagung, Teuku Azhari, dan Direkur Tindak Pidana Korupsi Badan Reserse Kriminal Polri, Cahyono Wibowo.
Juga ada Panitia Besar PON XXI wilayah Aceh oleh Pj. Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, dan Panitia Besar PON XXI 2024 wilayah Sumatra Utara oleh Pj. Gubernur Sumut, Agus Fatoni.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, juga hadir memantau perjanjian kerjasama antara Kemenpora dengan KONI Pusat.
Dito menyebut perjanjian tersebut menjadi salah satu bentuk komitmen pemerintah untuk meningkatkan prestasi olahraga melalui PON XXI 2024 nantinya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar