BOLASPORT.COM - Empoli capai kesepakatan personal dengan penjaga gawang FC Dallas, Maarten Paes.
Ketertarikan Empoli kepada Maarten Paes rupanya tidak main-main.
Klub Serie-A tersebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan sang pemain.
Hal ini sebagaimana dikabarkan oleh guru transfer Italia, Fabrizio Romano.
Empoli telah menawarkan peminjaman selama semusim plus klausul wajib pembelian.
Baca Juga: Cuma Modal Tidur, Messi Siap Hajar Kolombia di Final Copa America 2024
???????????? Empoli have sent formal proposal to Dallas FC for Dutch GK Maarten Paes.
Negotiations underway on loan with mandatory buy clause, as Dallas FC want permanent move.
Personal terms already agreed. pic.twitter.com/RTavYKyfcx
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) July 12, 2024
Sedangkan FC Dallas menginginkan transfer permanen.
"Empoli telah mengirim proposal formal ke kiper FC Dallas, Maarten Paes," tulisnya.
"Negosiasi sedang berlangsung untuk peminjaman plus kewajiban pembelian, sebagaimana FC Dallas menginginkan transfer permanen."
"Kesepakatan personal sudah tercapai," tambahnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar