Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2024 - Sebelum Lawan Timnas Inggris, Lamine Yamal Doakan Lionel Messi Juara Copa America 2024 bareng Timnas Argentina

By Raka Kisdiyatma Galih S - Minggu, 14 Juli 2024 | 00:46 WIB
Lionel Messi dan Lamine Yamal bisa saling berhadapan di 2025 dalam laga Finalissima jika keduanya sama-sama berhasil menjadi juara Copa America 2024 dan Euro 2024.
X.COM/MBAHDEYFORYOU
Lionel Messi dan Lamine Yamal bisa saling berhadapan di 2025 dalam laga Finalissima jika keduanya sama-sama berhasil menjadi juara Copa America 2024 dan Euro 2024.

BOLASPORT.COM - Sebelum menghadapi Timnas Inggris pada final Euro 2024, wonderkid Timnas Spanyol, Lamine Yamal, menyempatkan diri untuk mendoakan Lionel Messi agar menjuarai Copa America 2024 bersama Timnas Argentina.

Sorotan utama bakal tertuju pada Lamine Yamal saat Timnas Spanyol dan Timnas Inggris bentrok di final Piala Eropa tahun ini.

Pasalnya, remaja berusia 17 tahun itu impresif selama  turnamen yang berlangsung di Jerman ini bergulir.

Beroperasi di posisi sayap kanan, Yamal kerap membuat pertahanan lawan kocar-kacir dengan kecepatan maupun skill individunya.

Selain itu, Yamal juga memiliki akurasi tembakan yang luar biasa.

Lulusan Akademi La Masia itu telah membuktikannya ketika membantu Timnas Spanyol menang 2-1 atas Timnas Prancis di babak semifinal.

Saat Spanyol tertinggal 0-1, Yamal muncul untuk membawa La Furia Roja menyetarakan skor pada menit ke-21.

Dari luar kotak penalti, winger Barcelona itu melepaskan tembakan melengkung yang bersarang telak di pojok kanan atas gawang Prancis.

Dengan performa luar biasa di usia yang begitu muda, aksi Yamal pun sangat dinantikan di laga final nanti.

Baca Juga: EURO 2024 - Performa Jude Bellingham di Real Madrid Bikin Timnas Spanyol Ketakutan Setengah Mati

Menjelang laga menghadapi The Three Lions, Yamal justru menyempatkan diri untuk mendoakan idolanya, Lionel Messi.

Sama seperti Yamal, Messi juga akan melakoni laga final bersama Timnas Argentina di Copa America 2024.

Yamal berharap La Pulga bisa menjuarai turnamen tersebut.

Dengan begitu, dia bakal berpeluang menghadapi Messi dan Argentina di Finallisima tahun depan.

Harapan itu akan terwujud jika Yamal juga mampu membawa Spanyol mengalahkan Inggris.

"Saya berharap Messi memenangkan Copa America dan saya memenangkan Euro," ucap Yamal seperti dikutip BolaSport.com dari Essentially Sports.

"Dengan begitu, saya bisa bermain melawan dia (Messi) di Finalissima," tuturnya menambahkan.

Bagi yang belum tahu, Finalissima adalah sebuah laga ketika juara Piala Eropa dipertemukan dengan kampiun Copa America.

Baca Juga: EURO 2024 - Spanyol Vs Inggris, Cucurella Minta Southgate Lanjutkan Kebiasannya Cadangkan Cole Palmer

Kali terakhir kompetisi tersebut dihelat adalah pada edisi 2022.

Saat itu, Italia selaku juara Piala Eropa edisi 2020 menghadapi Argentina yang menjuarai Copa America 2021 dalam laga di Stadion Wembley.

Hasilnya, La Albiceleste keluar sebagai pemenang usai menggebuk Gli Azzurri dengan skor 3-0.

Jika terwujud, duel Spanyol dan Argentina bakal menjadi pertemuan yang menarik.

Bagaimana tidak, pencinta sepak bola khususnya pendukung Barcelona bakal melihat dua sosok idola mereka, Messi dan Yamal, bakal saling berhadapan di atas lapangan yang sama.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Essentially Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
15
36
2
Chelsea
16
34
3
Arsenal
16
30
4
Nottm Forest
16
28
5
Man City
16
27
6
Bournemouth
16
25
7
Aston Villa
16
25
8
Fulham
16
24
9
Brighton
16
24
10
Tottenham
16
23
Klub
D
P
1
Persebaya
15
34
2
Persib
13
29
3
Borneo
15
26
4
Persija Jakarta
15
25
5
Bali United
14
24
6
Persita
15
24
7
PSM
14
23
8
Dewa United
15
22
9
Arema
15
22
10
PSBS Biak
15
22
Klub
D
P
1
Barcelona
18
38
2
Atlético Madrid
17
38
3
Real Madrid
17
37
4
Athletic Club
18
33
5
Villarreal
17
27
6
Mallorca
18
27
7
Real Sociedad
17
25
8
Girona
18
25
9
Osasuna
17
25
10
Real Betis
17
24
Klub
D
P
1
Atalanta
16
37
2
Napoli
16
35
3
Inter
15
34
4
Fiorentina
15
31
5
Lazio
16
31
6
Juventus
16
28
7
Milan
16
26
8
Bologna
15
25
9
Udinese
16
20
10
Empoli
16
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X