Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Firasat Pengamat MotoGP, Bos Pramac Sangat Ingin Datangkan Pembalap yang Ditakuti Marc Marquez ke Yamaha, tapi..

By Nestri Y - Senin, 15 Juli 2024 | 18:45 WIB
Marc Marquez saat masih di Repsol Honda dan Andrea Iannone saat masih memperkuat dari tim Suzuki Ecstar.
MOTOGP.COM
Marc Marquez saat masih di Repsol Honda dan Andrea Iannone saat masih memperkuat dari tim Suzuki Ecstar.

BOLASPORT.COM - Bos Pramac, Paolo Campinoti, diyakini sangat ingin mendatangkan satu pembalap yang menakutkan bagi Marc Marquez, Andrea Iannone, ke Yamaha tetapi banyak faktor yang akan jadi pengganjal.

Keputusan Yamaha untuk menyusun jajaran dua pembalap mereka pada MotoGP 2025 belum final.

Berbagai nama mulai terus muncul diperbincangkan menjadi kandidat yang kemungkinan dipilih untuk memperkuat tim satelit mereka, Pramac Yamaha.

Salah satu sosok yang masih terus kuat dikaitkan dengan Pramac adalah mantan pembalap MotoGP yang sekarang sedang balapan di WorldSBK (World Superbike), Andrea Iannone.

Ketertarikan bos Pramac, Paolo Campinoti pada pembalap yang kondang diakui sebagai pembalap yang paling ditakuti Marc Marquez itu, memang sudah banyak terendus media.

Hubungan Campinoti dengan Iannone memang terjalin dengan sangat harmonis, sejak pembalap 34 tahun itu debut di Pramac pada MotoGP 2013.

Iannone menghabiskan dua musim di sana saat Pramac masih di bawah payung Ducati.

Baca Juga: Vinales Peringatkan Jorge Martin, Walau Sama-sama Italia tapi Aprilia Masih Lebih Liar dari Ducati

Ketertarikan Campinoti membawa kembali ke Iannone juga bisa menjadi kisah manis setelah kepahitan yang menimpa pada sosok juara MotoGP Austria 2016 itu.

Seperti diketahui, Iannone baru kembali ke arena balap pada musim ini setelah dihukum larangan balapan dan keluar dari MotoGP saat masih membela Aprilia pada akhir 2019 silam akibat tersandung kasus doping.


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Paddock-GP.com
REKOMENDASI HARI INI

Timnas U-20 Indonesia TC di Bali, Pemain Liga 1 Dapat Perlakuan Khusus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
9
18
3
Juventus
9
17
4
Fiorentina
9
16
5
Atalanta
9
16
6
Lazio
9
16
7
Udinese
9
16
8
Milan
9
14
9
Torino
9
14
10
Bologna
9
12
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X